Tips Hentikan Cegukan Bagi Orang Dewasa

Ilustrasi cegukan. -Foto; Shutterstock/9nong-Gus munir

BACA JUGA:Pedagang Pasar 16 Ilir Laporkan Kasus Pengrusakan Kios dan Pencurian ke Polda

Menghirup Kantong Kertas

Menghirup napas dari kantong kertas juga dapat meningkatkan karbon dioksida dalam tubuh, yang dapat membantu menghentikan cegukan. Pastikan menggunakan kantong kertas, bukan plastik.

Konsumsi Makanan Manis

Mengonsumsi satu sendok teh gula pasir dan membiarkannya larut di dalam mulut tanpa dikunyah bisa membantu menghentikan cegukan dengan merangsang saraf yang terlibat dalam refleks cegukan.

Menarik Lidah

Tarik lidah secara perlahan untuk merangsang saraf dan otot di tenggorokan. Ini dapat membantu mengatasi cegukan.

Minum Cuka

Rasanya yang asam bisa merangsang saraf di tenggorokan dan diafragma. Cobalah satu sendok teh cuka apel atau cuka putih.

BACA JUGA:Sadap Karet, Emak-emak Asal Betung Banyuasin Tewas Diinjak Gajah Liar

BACA JUGA:Sungai Rupit Muratara Telan 2 Korban Jiwa

Minum Air dengan Cara Berbeda

Cobalah minum air dari sisi gelas yang berlawanan dengan cara membungkukkan kepala. Posisi kepala yang berubah ini bisa membantu menghentikan cegukan.

Membungkukkan Badan ke Depan

Membungkuk hingga dada menyentuh lutut dapat menekan diafragma dan membantu meredakan kontraksi yang menyebabkan cegukan.

Tag
Share