Manfaat Makan Pepaya untuk Kesehatan

Pepaya miliki banyak manfaat untuk kesehatan. -9Foto: Halodoc-Gus munir

Pencernaan lebih lancar

Enzim papain dalam pepaya membantu memecah protein, sehingga memperlancar proses pencernaan. 

Kandungan seratnya juga efektif mencegah sembelit dan menjaga kesehatan usus, membuat masalah pencernaan seperti kembung berkurang.

Menurunkan risiko penyakit jantung

Pepaya kaya akan antioksidan seperti vitamin C, likopen, dan beta-karoten yang dapat mengurangi peradangan dan mencegah oksidasi kolesterol LDL, faktor utama penyebab penyakit jantung. Konsumsi pepaya setiap hari bisa membantu menurunkan kolesterol dan meningkatkan kesehatan jantung.

Meningkatkan sistem kekebalan tubuh

Kandungan vitamin C yang tinggi dalam pepaya menjadikannya buah yang sangat bermanfaat untuk memperkuat sistem kekebalan tubuh. 

BACA JUGA:Pedagang Pasar 16 Ilir Laporkan Kasus Pengrusakan Kios dan Pencurian ke Polda

BACA JUGA:Sadap Karet, Emak-emak Asal Betung Banyuasin Tewas Diinjak Gajah Liar

Selain itu, vitamin A dalam pepaya juga penting untuk kesehatan mata dan mencegah infeksi.

Merawat kesehatan kulit

Vitamin C dan E dalam pepaya membantu melindungi kulit dari radikal bebas dan mempercepat penyembuhan luka. 

Pepaya juga dapat membantu mencegah tanda-tanda penuaan seperti keriput, serta menjaga kulit tetap cerah dan sehat.

Mendukung penurunan berat badan

Dengan rendahnya kalori dan tingginya kandungan air, pepaya membantu menjaga perut kenyang lebih lama tanpa menambah kalori berlebihan. 

Tag
Share