Jangan Salah, Oatmeal Juga Bisa Pengaruhi Kadar Asam Urat Tubuh
Ilustrasi Oatmeal -shutterstock-
OKU EKSPRES.COM- Oatmeal dikenal sebagai salah satu jenis sereal bergizi tinggi yang kaya serat dan antioksidan. Makanan ini sering dijadikan menu sarapan sehat karena mampu menurunkan kolesterol dan membantu menjaga berat badan ideal.
Namun, bagi seseorang yang memiliki kadar asam urat tinggi atau menderita artritis gout, konsumsi oatmeal perlu dibatasi. Pasalnya, oatmeal mengandung purin dalam jumlah sedang, yang dapat meningkatkan kadar asam urat bila dikonsumsi berlebihan.
Hubungan Oatmeal dan Asam Urat
Purin adalah senyawa alami yang akan dipecah tubuh menjadi asam urat. Ketika asam urat menumpuk di dalam darah (hiperurisemia), kristalnya bisa mengendap di persendian dan menyebabkan rasa nyeri.
Oatmeal memang tidak mengandung purin sebanyak daging merah, makanan laut, atau alkohol, tetapi tetap berada dalam kategori sedang. Karena itu, penderita asam urat disarankan untuk membatasi konsumsi oatmeal tidak lebih dari dua porsi per minggu.
BACA JUGA:Daftar Makanan Aman dan Pantangan bagi Penderita Asam Urat yang Perlu Diketahui
BACA JUGA:Jangan Tertukar! Ini Perbedaan Rematik dan Asam Urat yang Perlu Kamu Tahu
Mengontrol asupan purin harian dapat membantu menjaga kadar asam urat tetap normal. Misalnya, pedoman di Jepang merekomendasikan agar asupan purin tidak melebihi 400 miligram per hari untuk mencegah hiperurisemia dan serangan gout.
Manfaat Oatmeal bagi Kesehatan
Walau harus dibatasi bagi penderita asam urat, oatmeal tetap menyimpan banyak manfaat untuk tubuh. Kandungan vitamin dan mineral seperti magnesium, fosfor, tiamin, serta seng membuatnya baik untuk kesehatan jantung.
Selain itu, serat larut dalam oatmeal dapat membantu menurunkan kolesterol, menjaga pencernaan, dan mendukung penurunan berat badan. Berat badan yang ideal juga penting dalam mengurangi risiko kambuhnya asam urat.
Panduan Aman Konsumsi Oatmeal untuk Pengidap Asam Urat
Bagi kamu yang ingin tetap menikmati oatmeal tanpa khawatir serangan asam urat kambuh, perhatikan beberapa tips berikut:
BACA JUGA:Penderita Asam Urat, Hati-Hati dengan Sayur Kangkung!