JAKARTA – Maarten Paes, kiper naturalisasi asal Belanda-Indonesia, mengungkapkan antusiasmenya untuk segera membela Timnas Indonesia dalam laga kontra Australia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK). Setelah resmi berseragam Merah Putih, kiper berpengalaman yang kini bermain di FC Dallas itu menjadi sorotan dan menerima sambutan positif dari penggemar sepak bola Tanah Air.
Paes menyatakan kegembiraannya untuk segera tampil di hadapan para suporter Indonesia. Ia merasa terhormat dapat menjadi bagian dari Timnas dan tidak sabar merasakan atmosfer luar biasa di SUGBK. “Saya berharap banyak fans yang hadir. Dari video yang saya lihat, fans sangat luar biasa fantastis,” ujar Paes. Ia pun tak sabar mendengarkan chant suporter serta lagu Tanah Airku yang selalu dikumandangkan usai pertandingan.
Pertandingan melawan Australia, yang merupakan laga Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, akan menjadi momen perdana Paes berseragam Merah Putih di stadion kebanggaan Indonesia. Paes mengaku sangat menghormati sejarah sepak bola Indonesia dan siap memberikan yang terbaik demi Timnas.
BACA JUGA:Justin Hubner, Mees Helgers dan Eliano Reijnders Sudah Gabung, Kekuatan Indonesia Makin Kokoh
BACA JUGA:Jelang Lawan Indonesia, Mancini Fokus Eksekusi Set Piece
Proses naturalisasi Maarten Paes sendiri memerlukan biaya yang tidak sedikit. Menurut kabar yang beredar, PSSI harus mengeluarkan dana sebesar USD1 hingga USD2 juta, setara dengan Rp16 hingga Rp32 miliar. Dana tersebut mencakup biaya administrasi, legal, dan pengurusan dokumen naturalisasi.
Meskipun angka ini terbilang besar, anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Arya Sinulingga, menegaskan bahwa semua langkah telah diperhitungkan dengan baik. “Kita tahu bagaimana biaya-biaya sudah dihitung, santai saja,” ungkap Arya, tanpa membenarkan atau menyangkal rumor mengenai nominal tersebut.
BACA JUGA:Tiket Pertandingan Timnas Indonesia Vs Australia Ludes Terjual
BACA JUGA:Marc Marquez Kembali Menang di MotoGP Misano 2024
Terlepas dari biaya yang harus dikeluarkan, PSSI dan para penggemar optimis bahwa kehadiran Maarten Paes akan menjadi investasi yang berharga. Kualitas dan pengalaman Paes diharapkan mampu memberikan kepercayaan diri kepada seluruh tim, terutama dalam menghadapi pertandingan penting di level internasional. Selain itu, kehadirannya juga diharapkan bisa membantu mengembangkan kemampuan kiper-kiper muda Indonesia melalui pengalaman dan pengetahuan yang dimilikinya.
Harapan besar pun disematkan kepada Maarten Paes untuk menjadi pilar penting di lini pertahanan Timnas Indonesia dan berkontribusi dalam perjalanan menuju Piala Dunia 2026. (*)