Kalahkan Thailand, Timnas Indonesia U-23 Lolos Final Bertemu Vietnam

Pemain Timnas Indonesia U-23 melakukan perayaan setelah memastikan lolos ke final Piala AFF U-23 usai mengalahkan Thailand di laga semifinal di Stadion SUGBK, Jumat malam (25/7)-Instagram @erickthohir-
OKU EKSPRES.COM - Timnas Indonesia U-23 memastikan tempat di final Piala AFF U-23 2025 setelah mengalahkan Thailand U-23 lewat drama adu penalti yang menegangkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat, Jumat malam (25/7).
Laga semifinal ini berlangsung sengit sejak awal. Kedua tim bermain imbang 1-1 sepanjang waktu normal hingga babak perpanjangan, sehingga pemenang harus ditentukan lewat babak tos-tosan.
Dalam adu penalti, Garuda Nusantara menang tipis 7-6 setelah eksekusi penentu dari Alfharezzi Buffon memastikan langkah Indonesia ke partai puncak.
Kiper Indonesia, Muhammad Ardiansyah, menjadi pahlawan dalam kemenangan ini. Ia menggagalkan penalti dari Yotsakon Burapha yang menjadi penentu kekalahan Thailand.
BACA JUGA:Timnas Indonesia U-23 Ditantang Thailand di Semifinal Piala AFF U-23
BACA JUGA:Demiane Agustien Resmi Gabung Arsenal, Siap Bela Timnas Indonesia?
Sebelumnya, satu penendang Thailand juga gagal setelah bola membentur mistar.
Sejak peluit awal dibunyikan, kedua tim langsung menampilkan permainan terbuka. Baru dua menit berjalan, Robi Darwis sudah mengancam gawang Thailand lewat lemparan ke dalam jarak jauhnya, yang berhasil diamankan kiper Sorawat Phosaman.
Indonesia terus menekan, salah satunya lewat peluang Dony Tri Pamungkas di menit ke-7 setelah menerima umpan tarik dari Rahmat Arjuna. Sayang, tembakan Dony masih melenceng tipis dari gawang.
Thailand tak tinggal diam. Pada menit ke-11, sundulan penyerang mereka nyaris membobol gawang Indonesia, namun bola hanya membentur mistar.
BACA JUGA:Resmi Gabung Arsenal, Demiane Agustien Siap Bela Timnas Indonesia
BACA JUGA:Erick Thohir Ungkap Dua Striker Naturalisasi Segera Gabung Timnas Indonesia
Laga berjalan keras dan penuh kontak fisik. Robi Darwis dan Rayhan Hannan sempat membutuhkan perawatan medis akibat benturan.
Peluang emas kembali datang untuk Indonesia di menit ke-29 melalui Jens Raven yang menyundul bola hasil umpan Rahmat Arjuna.