Adik Pemain AC Milan Bakal Segera Gabung Timnas Indonesia

Eliano Reijnders adik pemain AC Milan, Tijjani Reijnders dalam waktu dekat dikabarkan akan bergabung bersama Timnas Indonesia. -Foto: Istimewa-Gus munir

OKU EKSPRES - Timnas Indonesia sebelumnya telah mengajukan tawaran kepada gelandang timnas Belanda, Tijjani Reijnders, untuk memperkuat skuad mereka. 

Sayangnya, tawaran tersebut ditolak oleh pemain yang kini bermain untuk AC Milan.

Kini, Indonesia memiliki kesempatan untuk mendapatkan anggota keluarga Reijnders. Eliano Reijnders, adik Tijjani, akan menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) dan telah menyatakan kesediaannya untuk membela Indonesia di pentas internasional.

Eliano Reijnders, yang berposisi sebagai gelandang serang, pemain sayap kiri, dan full back kanan, sering berperan sebagai full back kanan di PEC Zwolle. 

BACA JUGA:Tahan Imbang Arab Saudi, Shin Tae Yong Optimistis Indonesia Lolos Piala Dunia 2026

BACA JUGA:Rezeki Anak, Aldi Taher Ditawari Ahmad Dhani Jadi Vokalis TRIAD

Saat ini, Eliano sedang dipinjamkan ke Jong Utrecht dengan opsi pembelian permanen setelah masa peminjaman berakhir.

Eliano Reijnders juga telah saling mengikuti akun Instagram dengan Ketua PSSI, Erick Thohir. 

Fardy Bachdim, orang kepercayaan PSSI di Belanda, mengonfirmasi bahwa Eliano Reijnders semakin dekat untuk bergabung dengan timnas Indonesia.

Sebelumnya, Anggota Exco PSSI Arya Sinulingga mengungkapkan bahwa calon pemain naturalisasi timnas Indonesia akan tiba pada 3-7 September 2024. 

BACA JUGA:Diduga Ancam Wartawan, Oknum Bodyguard Atta Halilintar Dilaporkan ke Polisi

BACA JUGA:Kebakaran Sumur Ilegal, Polisi Tangkap Tersangka

Hal ini menguatkan spekulasi mengenai kedatangan Eliano Reijnders dan Mees Hilgers, terutama menjelang laga kedua Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia melawan Australia.

Berita ini langsung memicu euforia di media sosial, dengan akun-akun seperti @pemainketurunan.id dan @nusantara.ballers ramai membahasnya di kolom komentar Instagram.

Tag
Share