BATURAJA - Banjir di Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) sudah surut, namun bantuan untuk para korban masih terus berdatangan.
Seperti pada Sabtu, 18 Mei 2024, para donatur baik dari organisasi kemasyarakatan maupun lainnya masih terus bedatangan untuk menyerahkan bantuan.
Rata-rata bantuan yang diberikan berupa paket sembako. Bantuan diserahkan kepada Pemerintah Kabupaten OKU untuk disalurkan ke para korban banjir.
"Bantuan ini datang dari berbagai pihak seperti MKKS, Ika Smansa perantauan, PNM Mekar, serta keluarga Ranau," ujar Kepala Pelaksana BPBD OKU, Yanuar Efendi.
BACA JUGA:Menhub Tinjau Bandara Juanda, Memastikan Kesiapan Angkutan Penerbangan Haji
BACA JUGA:Jangan Panik saat Anak Kena DBD
Sebanyak 2.600 paket sembako telah diterima dan akan didistribusikan ke empat kecamatan yang terdampak.
Yaitu Kecamatan Baturaja Timur, Kecamatan Baturaja Barat, Kecamatan Lubuk Batang, dan Kedaton Peninjauan Raya.
Pemerintah Kabupaten OKU sebelumnya menetapkan masa tanggap darurat hingga 20 Mei 2024 sesuai dengan surat keputusan darurat yang telah dikeluarkan.
Menurut Yanuar, hingga akhir masa tanggap darurat, distribusi bantuan dari berbagai pihak masih berlangsung. Bantuan yang diterima akan segera disalurkan kepada masyarakat yang terdampak banjir.
BACA JUGA:KPK Didesak Usut Dugaan Korupsi Lelang Saham PT GB Senilai Rp9 T
BACA JUGA:Bawaslu OKU Gelar Tes Wawancara Calon Panwascam
Saat ini, seluruh wilayah yang terkena banjir dilaporkan sudah sepenuhnya surut, dan proses pemulihan sedang berlangsung. (*)
BACA JUGA:Diduga Curi Tandan Sawit, Herwansyah Ditangkap
BACA JUGA:Untung Siksa