MILAN - Inter Milan akan memburu rekor kemenangan bersejarah di Giuseppe Meazza, saat hadapi Atalanta pada laga lanjutan Serie A, pada Kamis, 29 Februari 2024 dini hari.
Inter Milan punya modal bagus saat hadapi Atalanta nanti. Itu setelah Inter Milan sukses mengalahkan Lecce 4-0 di pertandingan sebelumnya.
Atas hasil tersebut, Inter memimpin klasemen Serie A dengan selisih sembilan poin dari peringkat 2, Juventus yang mengemas 57 poin.
Selain itu, hasil tersebut sekaligus menjadi kemenangan Inter ke-10 berturut-turut sejak pergantian tahun.
Jika mampu mengalahkan Atalanta, Inter akan meraih kemenangan ketujuh berturut-turut pada awal tahun kalender untuk pertama kalinya dalam sejarah mereka.
BACA JUGA:Ambisi Bangkit dari Kekalahan
BACA JUGA:Daftar Nama 4 Kombes Polisi Pecah Bintang , Ada Matan PJU Sumsel
Rekor positif Nerazzurri -julukan Inter Milan- melawan Atalanta juga menjadi sorotan, dengan empat kemenangan dalam empat pertemuan terakhir dan rekor tak terkalahkan dalam 10 pertemuan liga terakhir.
Inter Milan, yang menjadi tim tersubur dan memiliki pertahanan terbaik dalam 25 pertandingan Serie A musim ini, mencoba tetap rendah hati.
Pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi menekankan pentingnya tetap fokus dan terus meningkatkan performa menjelang akhir musim.
“Masih bayak yang perlu kami perbaiki. Kami harus mempersiapkan diri secara maksimal. Karena masih banyak pertandingan yang akan kami hadapi. Terpenting, kami terus meraih kemenangan,” ucap Simone Inzaghi.
Bomber Inter Milan, Lautaro Martinez, yang mencetak gol ke-100-nya di Serie A, menekankan pentingnya terus bekerja keras tanpa bersantai. “Kami terus berjuang untuk meraih kemenangan,” ucap Martinez.
BACA JUGA:Pemegang Ilmu Kebal di Sumsel Tewas Dibacok Tetangga
BACA JUGA:Hendri Zainuddin jadi Saksi, Jawab Soal Pencairan Dana Hibah
Meskipun menahan imbang 1-1 melawan AC Milan, Atalanta berharap tampil lebih baik saat bentrok dengan Inter Milan.