Daftar Makanan dan Minuman yang Harus Dihindari Agar Asam Urat Tidak Kambuh
Ilustrasi Makanan dan Minuman yang Harus Dihindari Agar Asam Urat -pdfcoffe-
Meski sayur dikenal sehat, beberapa di antaranya seperti bayam, kembang kol, asparagus, dan jamur memiliki kadar purin lebih tinggi.
Namun, penelitian menunjukkan bahwa purin dari sayuran tidak seberbahaya purin dari daging. Jadi, konsumsi sayuran ini tetap diperbolehkan dalam jumlah wajar.
Alternatif terbaik adalah sayuran rendah purin seperti brokoli, wortel, dan mentimun.
BACA JUGA:Minum Kopi Rutin Bisa Bantu Turunkan Risiko Asam Urat, Mitos atau Fakta?
BACA JUGA:Waspadai! Ini 4 Minuman Penyebab Asam Urat Naik
7. Daging Merah
Daging sapi, kambing, dan domba juga mengandung purin tinggi. Saat tubuh memecah purin dari daging ini, kadar asam urat akan meningkat dan bisa memicu peradangan sendi.
Kamu bisa menggantinya dengan sumber protein lain seperti ayam tanpa kulit atau ikan rendah purin.
8. Makanan Olahan
Sosis, nugget, dan daging asap mengandung banyak lemak jenuh, garam, dan pengawet. Selain memperparah asam urat, konsumsi makanan olahan berlebihan juga dapat meningkatkan kolesterol dan tekanan darah.
Pilih makanan segar, seperti sayur rebus, ikan kukus, atau sumber protein alami tanpa bahan tambahan.
Buah yang Sebaiknya Dihindari
Beberapa buah seperti durian dan nangka mengandung fruktosa tinggi yang dapat meningkatkan kadar asam urat dalam darah. Sebaiknya konsumsi dalam jumlah terbatas atau hindari saat kadar asam urat sedang tinggi.
BACA JUGA:Aman Makan Daging Meski Punya Asam Urat? Bisa, Asal Tahu Triknya!
BACA JUGA:Atasi Asam Urat dengan Daun Pandan: Solusi Alami yang Mudah dan Efektif