Spesifikasi eksterior lainnya meliputi Ground Clearance 222mm, Well-Tuned Suspension, radius putar minimal 5,2 meter, dan sejumlah elemen yang sama dengan varian Ultimate.
Pada sisi interior, Mitsubishi Xforce Ultimate DS menawarkan ruang kabin luas, reclining seat dengan 8 pengaturan (17-33˚), dan Smartphone-link Display Audio (SDA) 12,3 inci yang mendukung konektivitas wireless Android Auto dan Apple CarPlay.
Sistem audio didukung oleh Dynamic Sound Yamaha Premium Audio dengan 8 speaker, serta dilengkapi fitur-fitur unggulan seperti Hands-Free Power Liftgate, dual-Zone Auto Climate Control dengan teknologi Panasonic Nanoe-X™, dan wireless charger.
BACA JUGA:Pantau Transaksi Toko lewat BRIMerchant
BACA JUGA:Diberdayakan BRI, Petani Mangga Bondowoso Mampu Perluas Lahan dan Tingkatkan Taraf Hidup
Fitur Keselamatan Diamond Sense
Teknologi “Diamond Sense” menjadi pembeda utama pada varian Ultimate DS, mencakup fitur bantuan keselamatan canggih seperti Adaptive Cruise Control (ACC).
Kemudian, Automatic High Beam (AHB), Forward Collision Mitigation (FCM), Lane Departure Warning (LDW), Blind Spot Warning (BSW), dan Rear Cross Traffic Alert (RCTA).
Sistem ini menggunakan mono camera, sensor radar depan dan belakang, serta ultrasonic parking sensor untuk memberikan tingkat kesadaran, perlindungan, dan dukungan berkendara yang optimal.
Dengan harga on-the-road Rp422.900.000 untuk wilayah DKI Jakarta, Mitsubishi Xforce Ultimate DS hadir dalam enam pilihan warna two-tone.
BACA JUGA:Keripik Kentang Albaeta, UMKM Yang Berkembang Pesat Karena Pemberdayaan BRI
BACA JUGA:Oppo Find X8 dan Find X8 Pro Hadir di Indonesia dengan Spesifikasi Canggih dan Harga Menarik
Yakni Graphite Gray, Energetic Yellow, Quartz White Pearl, Blade Silver, Red Metallic, dan Jet Black Mica.
Diamond Sense merepresentasikan dedikasi Mitsubishi Motors dalam mengembangkan inovasi keselamatan dan pengalaman berkendara yang andal.
Memberikan perlindungan menyeluruh bagi pengemudi dan penumpang di setiap perjalanan. (*)