Ringankan Beban Kebutuhan, Bagikan Sembako ke Masyarakat
Anggota Satlantas Polres OKU Selatan membagikan sembako kepada masyarakat. -Foto: Hamdal/HOS-Hamdal
OKU SELATAN - Guna membantu sesama dan meringankan beban kebutuhan, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres OKU Selatan memberikan bantuan sembako kepada sejumlah pemulung di Kecamatan Muaradua pada Kamis, 09 Januari 2025.
Kapolres OKU Selatan, AKBP M Khalid Zulkarnaen, S. IK., MH, melalui Kasat Lantas, AKP Rusdi, SH, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian pihak kepolisian terhadap masyarakat, terutama bagi mereka yang membutuhkan dukungan.
“Ini adalah wujud kepedulian kami terhadap masyarakat, khususnya bagi mereka yang membutuhkan bantuan tersebut,” ujar Kasat Lantas.
Selama proses penyaluran bantuan, ia memastikan semuanya berjalan lancar dan tertib, dengan pengawalan yang aman serta memperhatikan kenyamanan para penerima bantuan.
BACA JUGA:Masyarakat Diminta Waspada Potensi Banjir dan Longsor
BACA JUGA:Beri Pelayanan Pengobatan dan KB Gratis
"Bantuan sosial diberikan langsung oleh personel Lantas yang menyisir jalan besar pada saat pemulung sedang melaksanakan aktivitas mereka," tambahnya.
Diharapkan dengan adanya bantuan ini, beban warga dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari dapat sedikit berkurang.
Kasat Lantas juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung kelancaran kegiatan ini, termasuk masyarakat yang turut berpartisipasi aktif.
“Kegiatan sosial ini menunjukkan adanya sinergi yang baik antara Polri dan masyarakat, menciptakan lingkungan yang lebih peduli,” ujarnya.
BACA JUGA:Trend Kasus Tukar Pasangan disebakban Faktor ini
BACA JUGA:Penyebab Harga Cabai Melambung
Dengan kegiatan ini, diharapkan hubungan antara kepolisian dan masyarakat semakin erat, menciptakan keamanan dan kedamaian di lingkungan setempat. (*)