7 Sayuran yang Bisa Meningkatkan Tinggi Badan Anak

Wortel menjadi salahsatu sayuran yang dipercaya bisa meningkatkan tinggi badan anak. -Foto: popmama.com-Gus munir

Menurut Medicine Net, wortel mengandung beta-karoten yang diubah tubuh menjadi vitamin A. Vitamin A berperan penting dalam penyerapan kalsium untuk mendukung pertumbuhan tinggi badan.

Kangkung

Sayuran hijau seperti kangkung dan kubis kaya akan kalsium dan zat besi. Nutrisi ini membantu penyerapan mineral pada tulang. 

Selain itu, kandungan vitamin K pada sayuran hijau berfungsi menjaga kepadatan tulang.

Lobak

Lobak, yang mudah ditemukan di berbagai daerah, mengandung vitamin, serat, protein, dan kalsium. Nutrisi ini berkontribusi pada kesehatan tulang, sehingga mendukung pertumbuhan tinggi badan anak.

BACA JUGA:Pemkab OKU Selatan Raih Penghargaan Kepatuhan Layanan Publik dengan Predikat B

BACA JUGA:Lakukan Seleksi SKTT untuk Calon PPPK Kementerian Agama

Okra

Okra dikenal sebagai sayuran yang membantu melancarkan pencernaan, namun juga kaya akan vitamin K, serat, dan mineral. 

Vitamin K berperan dalam proses penyerapan kalsium, yang penting untuk pertumbuhan tulang.

Brokoli

Brokoli mengandung vitamin C, zat besi, dan serat yang mendukung pola makan sehat. Nutrisi seperti vitamin K dalam brokoli dapat membantu meningkatkan tinggi badan anak.

Pakcoy

Pakcoy merupakan jenis kubis yang kaya serat, karbohidrat, dan vitamin. Sayuran ini diketahui mampu merangsang hormon pertumbuhan tubuh dan membantu menambah tinggi badan.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan