Buruh di Sumsel Tuntut Kenaikan Upah 2025 Naik Minimal 10 Persen

Jumat 01 Nov 2024 - 19:29 WIB
Reporter : Eris Munandar
Editor : Dedi Okes

PALEMBANG - Setiap akhir tahun, kalangan buruh selalu menanti kabar penetapan upah minimum, baik itu Upah Minimum Provinsi (UMP) maupun Upah Minimum Kabupaten/Kota (UMK). 

Di masa pemerintahan yang baru ini, para pekerja berharap adanya kenaikan upah yang memadai.

Sebagai gambaran, UMP Sumatera Selatan tahun 2024 ditetapkan sebesar Rp3.456.874, naik 1,55 persen dari tahun sebelumnya sebesar Rp3.404.177. 

Kenaikan hanya Rp52.697 ini memicu aksi demo buruh pada November 2023. 

BACA JUGA:Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II Hadirkan Rute Palembang - Denpasar Bali

BACA JUGA:Harga Cabai Anjlok Hingga Rp10 Ribu Perkilo

Dengan kenaikan tersebut, jika dibagi rata per hari, hanya menambah Rp1.756,56 atau bahkan kurang dari Rp2.000 sehari—tidak cukup untuk biaya parkir motor. 

"Kami berharap kenaikan minimal 3 persen," ujar Evilia Susanti, buruh di Palembang.

Evi, panggilan akrabnya, berharap agar para pengusaha memikirkan nasib buruh yang berjuang di tengah kenaikan harga kebutuhan pokok. 

“Harapannya, Presiden dan Wakil Presiden baru dapat mendengar aspirasi kami,” ujarnya.

BACA JUGA:Tips 5 Cara Hilangkan Kutu dengan Bahan Alami

BACA JUGA:Resep Ayam Betutu, Lezat Pas untuk Sajian Keluarga

Di sisi lain, UMK Palembang 2024 yang naik 3,86 persen atau sebesar Rp220.717 dari tahun sebelumnya, kini berada di angka Rp3.677.591. 

"Karena UMK bergantung pada UMP, jika kenaikan tidak sesuai, kami siap kembali turun ke jalan," tegas Evi.

Cecep Wahyudin, anggota Dewan Pengupahan Provinsi Sumsel, menyebutkan bahwa UMP Tahun 2025 akan ditetapkan paling lambat 20 November 2024.

Kategori :

Terkait

Kamis 21 Nov 2024 - 20:42 WIB

Jadi Pusat Tontonan Warga

Kamis 21 Nov 2024 - 20:38 WIB

Butuh Penataan sejak Awal

Kamis 21 Nov 2024 - 20:35 WIB

Jalan Penghubung Dua Kabupaten Berlumpur

Selasa 19 Nov 2024 - 20:04 WIB

Jalan Palembang-Betung Memprihatinkan