Petani Mengeluh, Tanaman Jagung Diserang Ulat

Sabtu 23 Dec 2023 - 22:40 WIB
Reporter : Heni
Editor : Gus munir

MUARADUA - Petani Jangung di Desa Pelangki, Kecamatan Muaradua, Kabupaten OKU Selatan mengeluh.

Pasalnya, tanaman jagung mereka saat ini diserang hama ulat. Bahkan, tanaman yang diserang hama ulat hampir merata.

Sehingga, petani sedikit kwalahan mengatasi hama ulat yang menyerang tanaman jagung mereka. Mereka terapksa melakukan penyemprotan untuk atasi serangan ulat tersebut.

“Kami menggunakan obat hama untuk atasi serangan ulat. Ini biasa kami lakukan agar tanaman kami masih bisa tumbuh,” kata salahsatu petani jagung di Desa Pelangki, Kecamatan Muaradua, Sabtu, 23 Desember 2023.

BACA JUGA:Kades Tuntut Pembayaran ADD Non Siltap

 Sutarni mengakui pembasmian hama ulat menggunakan obat kurang baik. Namun, petani terpaksa melakukan hal tersebut.

“Mau bagaimana lagi. Kami kwalahan atasi hama ulat ini. Namun, meski kami menggunakan obat tapi tidak berlebihan,” tambahnya.

Sutarni berharap, pemerintah turun tangan atasi hama ulat yang menyerang pertanian jagung warga tersebut.

"Kami berharap agar ke depan serangan-serangan semacam ini semakin jarang terjadi. Sehingga sektor pertanian, sebagai tulang punggung perekonomian, dapat tetap terjaga dan berkembang," pungkasnya. (*)

BACA JUGA:Hendak Buang Air Besar di Sungai Ogan, Darwis Hilang

Kategori :