Arsenal Bidik Benjamin Sesko

Minggu 21 Apr 2024 - 23:04 WIB
Reporter : Gus Munir
Editor : Gus Munir

OKU EKSPRES - Arsenal berada dalam tahap akhir negosiasi untuk mendapatkan penyerang RB Leipzig, Benjamin Sesko, pada bursa transfer musim panas mendatang. 

Pemain asal Slovenia berusia 20 tahun tersebut telah menarik perhatian dengan penampilannya yang mengesankan melawan Chelsea dan Manchester United musim ini.

Untuk merekrut Benjamin Sesko, Arsenal harus siap mengeluarkan dana yang cukup besar. RB Leipzig telah menetapkan harga pemutusan kontrak sekitar 43,7 Juta Poundsterling, yang akan berlaku bulan depan.

Benjamin Sesko, mantan pemain Red Bull Salzburg, bergabung dengan RB Leipzig pada tahun 2023 saat masih berusia 19 tahun, dengan harga 24 Juta Euro dan kontrak berdurasi 5 tahun hingga 2028.

BACA JUGA:Wika Salim Ungkap Kondisi Terbaru Tukul Arwana

BACA JUGA:Beby Tsabina Resmi Bertunangan dengan Anggota DPR RI

Meskipun masih muda, Sesko telah menjadi pemain reguler di RB Leipzig musim ini. Dari 26 penampilan bersama klub Bundesliga tersebut, ia telah mencetak 13 gol dalam berbagai kompetisi. Dengan tinggi badan 195 cm, Sesko memiliki keunggulan dalam duel udara.

Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, sedang mencari penyerang tengah berkualitas untuk memperkuat timnya. 

“Faktanya memang kami tidak memilik striker yang hebat dan mampu mencetak 35-40 gol. Kami harus akui kondisi tersebut. Meski demikian kami punya kualitas pemain yang lain yang bisa diandalkan untuk mencetak gol,” ucap Mikel Arteta.

Arsenal ingin memiliki striker yang dapat bersaing dalam perburuan gelar Liga Inggris. Hanya Manchester City yang memiliki performa mencetak gol lebih baik daripada Arsenal di Liga Inggris.

BACA JUGA:Tips Turunkan Kolesterol dengan Gaya Hidup Sehat

BACA JUGA:7 Tips Atasi Sepeda Motor Mogok Saat Banjir

Erling Haaland dan Phil Foden menjadi andalan City dalam mencetak gol, dengan Haaland mencetak 20 gol dan menjadi pencetak gol terbanyak sementara Liga Inggris, diikuti oleh Cole Palmer dari Chelsea dengan jumlah yang sama. Sementara itu, Phil Foden telah mencetak 14 gol.

Arsenal mengandalkan Buyako Saka dan Leandro Trossard untuk urusan mencetak gol. Saka mencetak 14 gol, sedangkan Trossard mencetak 8 gol, menjadikan keduanya sebagai pencetak gol terbanyak di Arsenal.

Ketidakmampuan memiliki striker yang mumpuni membuat Arsenal kesulitan bersaing. Tim ini baru saja tersingkir di perempat final Liga Champions setelah dikalahkan oleh Bayern Munchen.

Kategori :