Idap Kista, Kiky Keguguran

Senin 18 Mar 2024 - 19:35 WIB
Reporter : Hesti
Editor : Gus munir

OKU EKSPRES - Komika ternama, Kiky Saputri mengungkap penyebab keguguran calon anak pertamanya dalam video di kanal YouTube pribadinya. 

"Jadi sebenarnya bulan lalu, tepat di dua bulan setengah itu aku mengalami keguguran," kata Kiky Saputri.

Awalnya, dia enggan membagikan kabar duka tersebut, tetapi menyadari pentingnya untuk berbicara terbuka. 

"Awalnya kita share kebahagiaan aja. Tapi makin lama kayaknya juga akan menjadi masalah kalau kita nggak kasih tahu," jelasnya. 

BACA JUGA:Demi Penuhi Kebutuhan Hidup, Jupiter Jualan Produk Kesehatan Online

BACA JUGA:Gaji Ben White Sejajar dengan Bintang Arsenal

Keguguran tersebut disebabkan oleh adanya kista dalam tubuhnya, yang sudah diketahui olehnya dan sang suami, Khairi sejak sebelum hamil. 

"Sebenarnya faktor utama aku tuh ada kista, yang aku tahu dari sebelum aku hamil, enam bulan setelah aku menikah," terang Kiky Saputri. 

Mereka bahkan berencana untuk membersihkan kista tersebut sebelum hamil, namun takdir berkata lain. 

Kista itu berkembang seiring dengan perkembangan janin dan menekan rahimnya, menyebabkan keguguran. 

BACA JUGA:Diburu 4 Tim Raksasa Liga Inggris

BACA JUGA:Resep Ramuan Herbal untuk Meningkatkan Daya Tahan Tubuh Selama Puasa

Meskipun dua minggu sebelumnya masih mendengar detak jantung janin, kemudian muncul flek dan pendarahan yang mengakibatkan kehilangan. 

Beberapa minggu setelah keguguran, Kiky harus menjalani operasi pengangkatan ovarium kirinya karena kista tersebut telah membesar dan mengancam kesehatannya. 

Meskipun telah mengumumkan keadaan kehamilannya dan penyebab kegugurannya, mereka menerima takdir Tuhan dengan ikhlas, meskipun Kiky tak kuasa menahan tangis saat menceritakan momen kegugurannya. 

Kategori :

Terkait

Minggu 06 Oct 2024 - 21:06 WIB

Pendaftar Calon KPPS Lampaui Target

Minggu 06 Oct 2024 - 20:48 WIB

Bambu Hermawan

Minggu 06 Oct 2024 - 20:41 WIB

5 Manfaat Cincau Hijau untuk Kesehatan

Minggu 06 Oct 2024 - 20:38 WIB

Tips Cegah Ngantuk Usai Makan Siang