One-Punch Man Season 3 Resmi Tayang Oktober 2025, Fans Sambut dengan Antusiasme dan Kritikan

Sabtu 15 Mar 2025 - 13:46 WIB
Reporter : Agrar
Editor : Gus Munir

OKU EKSPRES - Setelah enam tahun penantian, akhirnya anime One-Punch Man Season 3 resmi diumumkan akan tayang pada Oktober 2025. 

Kabar ini dikonfirmasi melalui trailer teaser berjudul "The Strongest Will Assemble", yang menampilkan Saitama bersama para pahlawan S-Class bersiap menghadapi Asosiasi Monster. 

Musim ketiga ini akan melanjutkan alur cerita Monster Association Arc dari manga, yang penuh dengan pertarungan seru dan perkembangan karakter yang mendalam.

Meskipun pengumuman ini disambut antusias oleh para penggemar, teaser yang dirilis memicu beragam reaksi. 

BACA JUGA:Apple Siapkan Fitur Terjemahan Langsung di AirPods, Rilis 2025

BACA JUGA:Google DeepMind Luncurkan Gemini Robotics

Banyak yang mengungkapkan kekecewaan karena trailer tersebut hanya menampilkan gambar diam dari karakter, tanpa animasi yang dinamis. 

Beberapa penonton juga mengkritik kualitas visual yang dianggap menurun dibandingkan dengan musim pertama maupun ilustrasi dalam manga.

Namun, terlepas dari kritik tersebut, harapan tetap tinggi untuk musim ketiga ini. 

Para penggemar berharap serial ini dapat menghadirkan aksi yang spektakuler dan pengembangan cerita yang menarik, terutama dalam menghadapi ancaman besar dari Asosiasi Monster.

Kategori :