OKU EKSPRES - Di era serba cepat ini, kebiasaan tidur sering kali terganggu. Padahal, tidur memiliki peran krusial bagi kesehatan.
Kurangnya istirahat dapat menyebabkan kelelahan, menurunnya produktivitas, peningkatan stres, hingga risiko depresi.
Lalu, berapa lama waktu tidur yang ideal, dan kapan waktu terbaik untuk memulai tidur? Berikut penjelasan berdasarkan penelitian.
1. Tubuh Menyesuaikan Pola Istirahat dengan Aktivitas Harian
BACA JUGA:5 Manfaat Luar Biasa Daun Kumis Kucing untuk Hidup Lebih Sehat
BACA JUGA:Kadar Asam Urat Naik Turun? Ini Penyebab Utamanya
Dilansir dari CureJoy, tubuh manusia secara alami menyesuaikan waktu istirahat dengan siklus siang dan malam.
Jika kamu aktif di siang hari dan beristirahat saat malam tiba, waktu tidur optimal biasanya dimulai sekitar pukul 10 malam, dan bangun sekitar pukul 6 pagi.
2. Jam Tidur Ideal: 10 Malam - 6 Pagi
Ahli menyarankan tidur dimulai pukul 10 malam dan bangun pukul 6 pagi. Beberapa bahkan menyarankan tidur lebih awal, seperti pukul 8 malam.
Jika tidur berlangsung antara pukul 8 hingga 12 malam, tubuh akan lebih mudah mencapai tidur nyenyak dan berkualitas.
BACA JUGA:9 Manfaat Luar Biasa Brokoli untuk Tubuh
BACA JUGA:Serbu KRL saat Libur Nataru
Dengan istirahat cukup di malam hari, kamu juga tak perlu bergantung pada tidur siang.
3. Tentukan Jadwal Tidur yang Sesuai