Mantan Kiper Sriwijaya FC, Fauzi Toldo Latih SSB Palembang Soccer Skills
Fauzi Toldo saat memberikan materi kepada pemain SSB PSS di Lapangan Auri, Bandara Lama, Talang Betutu, Kecamatan Sukaramai, Kota Palembang. -Foto: Gus Munir/OKES-Gus munir
SSB PSS telah mengoleksi berbagai prestasi, seperti posisi runner-up dalam turnamen Ajendam Sriwijaya U-13 dan juara ketiga dalam turnamen Bekang Sriwijaya U-11 yang diikuti oleh sepuluh SSB terbaik di Palembang.
Terbaru, tim U-12 menjadi runner-up di Indonesia Grassroot Championship 2024 untuk wilayah Sumatera Selatan.
BACA JUGA:Jasad Atdenen Ditemukan di Sungai Ogan oleh Penyelam Tradisional
BACA JUGA:Sikap Keuangan
Selain itu, mereka pernah menjadi juara empat di Piala Kemenpora U-12 Regional Sumatera dan menjadi satu-satunya wakil dari Sumsel yang sukses menembus semifinal dari total 46 peserta.
SSB PSS masih membuka pendaftaran untuk siswa baru mulai dari usia 5 hingga 13 tahun.
Bagi yang berminat, bisa langsung datang ke Lapangan Auri SSB PSS setiap Senin atau Kamis atau menghubungi melalui akun media sosial Palembang Soccer Skills. (*)