Pungli Sopir Truk Meresahkan, Tak Segan Pecahkan Kaca

Aksi pungli yang terjadi di Jalan Lintas Sumatera di kawasan Kelurahan Batukung, Kecamatan Baturaja Barat hingga Kecamatan Semidang Aji terekam video dan sudah meresahkan warga. -Foto: Istimewa-Eris

BATURAJA - Kasus pungutan liar (pungli) terhadap sopir truk di kawasan Jalan Lintas Sumatera di kawasan Kelurahan Batukuning, Kecamatan Baturaja Barat hingga Kecamatan Semidang Aji, semakin meresahkan. 

Aksi para pelaku pungli yang nekat memeras sopir dengan ancaman kekerasan bahkan sampai memecahkan kaca mobil truk terekam dalam video yang viral di media sosial. 

Video tersebut memperlihatkan aksi beberapa pelaku pungli melakukan pemalakan terhadap sopir truk dengan berbagai cara.

 Tidak hanya meminta uang secara paksa, para pelaku juga tak segan-segan memecahkan kaca mobil truk yang tidak memberikan uang yang mereka minta. 

BACA JUGA:Syarat Buat SIM Pakai BPJS Belum Mutlak

BACA JUGA:Rantai Ginting

Salah seorang sopir truk, Suryadi, menyatakan kepada media bahwa tindakan premanisme ini sudah sangat meresahkan dan melewati batas.

"Kami berharap pihak berwajib segera menindak tegas pelaku pungli yang bertebaran dari sore hingga dini hari di sepanjang jalan lintas mulai dari Kelurahan Batukuning hingga Semidang Aji. Ini sudah sangat meresahkan," ucap Suryadi.

Suryadi juga menambahkan bahwa telah banyak mobil yang mengalami kerusakan akibat pecah kaca yang dilakukan oleh para pelaku pungli. 

Para pelaku menggunakan batu dan besi untuk memecahkan kaca mobil yang tidak memberikan uang. Beberapa dari mereka bahkan membawa senjata tajam saat beraksi.

BACA JUGA:Tips Berhenti Merokok

BACA JUGA:10 Cara Hilangkan Uban Hingga ke Akar

"Kalau tidak dikasih, mereka tidak segan melakukan perusakan dengan cara memukul kaca mobil dengan besi atau batu. Bahkan ada yang membawa senjata tajam saat beraksi," ungkap Suryadi.

Para pelaku mematok harga pungutan mulai dari Rp200 ribu hingga Rp300 ribu dengan nada mengancam dan aksi anarkis. 

Tag
Share