Pertandingan Spanyol Melawan Jerman Jadi Ajang Pembuktian Penguasa Eropa

Toni Kroos bakal menjadi andalan bagi Jerman saathadapi Spanyol pada laga Babak 8 Besar EURO 2024 di Stadion Stuttgart Arena, Jerman, pada Jumat, 5 Juli pukul 23.00 WIB. -Foto: X @ Toni Kroos-Gus munir

JERMAN - Pertandingan sengit bakal tersaji di Stadion Stuttgart Arena, Jerman, pada Jumat, 5 Juli pukul 23.00 WIB. 

Di mana akan mempertemukan kolektor trofi EURO terbanyak, Spanyol melawan tuan rumah Jerman.

Kedua tim berambisi untuk meraih kemenangan pada pertandingan yang akan disiarkan langsung di RCTI serta live streaming di Vision+ channel (Sportstars 3 dan Sportstars 4) itu.

Sebab, selain untuk memuluskan ambisi menjadi juara, pertandingan ini syarat gengsi. Pertandingan ini menjadi pembuktian siapa tim penguasa Eropa. 

BACA JUGA:6 Menu Makanan Ternyata Dinilai Tidak Sehat

BACA JUGA:10 Manfaat Mandi Malam

Sebab, Jerman dan Spanyol saat ini merupakan peraih trofi terbanyak Euro dengan masing-masing tiga kali juara.

Melihat performa La Roja dan Die Mannschaft sejauh ini di EURO 2024, pertemuan mereka di babak 8 besar seolah tidak sepadan dengan kualitas yang mereka tampilkan. 

Kedua tim belum terkalahkan, dengan Spanyol bahkan memiliki rekor 100 persen kemenangan. Seharusnya, duel ini lebih layak terjadi di final.

Namun, salah satu dari mereka harus gugur lebih awal. Dalam laga yang diprediksi akan ketat, strategi pelatih, kekuatan fisik pemain, keberuntungan, dan kualitas individu akan sangat menentukan. 

BACA JUGA:Film “Ipar Adalah Maut” Tembus 4 Juta Penonton

BACA JUGA:Angger Kecewa Tak Ada pemeritahuan Sidang Kasus Anaknya

Rodri dari La Roja dan veteran Toni Kroos dari Jerman bisa menjadi faktor penentu.

Statistik menunjukkan bahwa Spanyol dan Jerman memang layak berada di jajaran teratas negara dengan performa terbaik di EURO 2024. 

Tag
Share