Masyarakat Resah Kabel PLN Menjuntai ke Tanah

Kabel listrik yang menjuntai ke tanah membuat warga Desa Kota Way resah takut membahayakan. -Foto: HOS-Hamdal

OKU SELATAN - Warga Desa Kota Way, Kecamatan Buay Pemaca, Kabupaten OKU Selatan, resah terhadap kondisi kabel listrik yang menjuntai ke tanah. 

Mereka merasa cemas akan kemungkinan bahaya, seperti kabel digigit hewan atau terjadinya konsleting yang dapat menyebabkan kebakaran.

“Kami takut jika terus dibiarkan bisa membahayakan warga. Takut digigit binatang atau lainnya,” kata salahsatu warga, Ari, Jumat, 19 April 2024.

Masyarakat Desa Kota Way berharap agar pihak Perusahaan Listrik Negara (PLN) Sub. Rayon Muaradua segera melakukan perbaikan terhadap kondisi kabel tersebut. 

BACA JUGA:Libur Lebaran, Pendapatan Usaha Kuliner Naik Drastis

BACA JUGA:Warga Resah Banyak Buang Sampah Sembarangan

“Kami berharap petugas PLN untuk segera memperbaiki kabel tersebut demi keselamatan kami,” lanjutnya.

Kondisi kabel yang terurai di tanah dianggap sebagai ancaman serius bagi keselamatan warga setempat, sehingga tindakan pencegahan dianggap sangat penting. 

Masyarakat berharap agar PLN merespons permintaan mereka dengan cepat untuk memperbaiki kabel tersebut sebelum terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

Perbaikan segera atas kondisi kabel listrik yang terurai di tanah dianggap sebagai kebutuhan mendesak demi keamanan dan keselamatan masyarakat Desa Kota Way. (*)

BACA JUGA:Cegah Bencana Alam, Ajak Masyarakat Tanam Pohon

BACA JUGA:Lakukan Sidak di Hari Pertama Masuk Sekolah

Tag
Share