PDAM Beri Diskon 50 Persen

Masyarakat Talang Bandung Kelurahan Talang Jawa dan Kelurahan Air Gading mendatangi kantor PDAM Tirta Raja Baturaja pada Selasa, 16 April 2024 untuk megungkapkan keluhan buruknya pelayanan PDAM Tirta Raja. -Foto: istimewa-Gus munir

Sementara, Direktur PDAM Tirta Raja, Drs Bertho Darmo Pujo Asmanto, mengatakan sejak dilantik sebagai Dirut PDAM Tirta Raja satu bulan yang lalu, ia telah melakukan pemetaan masalah di PDAM Tirta Raja Baturaja. 

Selama masa jabatannya, dirinya telah mengambil beberapa langkah untuk meningkatkan pelayanan, meski dia mengakui bahwa layanan PDAM Tirta Raja masih belum optimal. 

BACA JUGA:Instagram Sandra Dewi Hilang

BACA JUGA:Posko THR Tutup H+7, Segera Tindak lanjuti Laporan

Namun, Bertho berkomitmen untuk memperbaiki situasi tersebut dengan memperbaiki peralatan, manajemen, dan tata kelola pelayanan. 

“Kerjasama dengan pihak lain juga sedang diupayakan untuk meningkatkan kinerja PDAM Tirta Raja,” ujar Bertho.

Bertho juga menanggapi keluhan warga dengan menyatakan bahwa pihaknya terus melakukan pembenahan. 

Bertho bahkan turun langsung ke lokasi untuk mengecek dan mencari solusi agar distribusi air bisa berjalan lancar. 

BACA JUGA:Sadis, Ini Tampang Pembunuh Istri dan Anak di Palembang

BACA JUGA:Bedeng Dijadikan Lokasi Mesum dan Narkoba didatangi Petugas

Mengenai permintaan untuk membebaskan biaya, Bertho menjelaskan bahwa meskipun banyak pertimbangan, termasuk beban moral terhadap perusahaan milik daerah, pihaknya telah menyetujui memberikan diskon 50 Persen untuk tagihan bulan Maret dan April kepada masyarakat. 

“Bagi yang sudah membayar, diskon tersebut akan diberlakukan untuk bulan berikutnya,” pungkas Bertho. (*)

BACA JUGA:Banjir Merendam Ribuan Rumah

BACA JUGA:Berharap Pembunuh Dante Dihukum Berat

Tag
Share