Bupati OKU Timur Lakukan Office Tour di Kantor BPS

Bupati OKU Timur, Ir H Lanosin ST saat mengunjungi Kantor BPS yang baru direvitalisasi. -Foto: Deo/OKUT POS-Deo

OKU EKSPRES - Setelah menerima audiensi dari Kepala BPS Kabupaten OKU Timur, Ir H Budiriyanto, MAP dan timnya, Bupati OKU Timur, Ir H Lanosin, ST mengunjungi Kantor BPS yang baru direvitalisasi. 

Bupati didampingi beberapa Kepala OPD seperti Kepala Bappeda dan Litbang, Kepala Dinas Sosial, dan Kepala BPKAD, Mereka melakukan office tour di Kantor BPS OKU Timur.

Mulai dari mengisi buku tamu digital di lobi, Bupati melanjutkan dengan mengunjungi Pelayanan Statistik Terpadu (PST), pusat layanan data BPS Kabupaten OKU Timur. 

Di sana, setiap pengunjung dapat memperoleh layanan data atau konsultasi statistik. Tur berlanjut ke ruang rapat yang baru digunakan untuk Rapat Koordinasi Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral.

BACA JUGA:Pemkab OKU Selatan Buka 138 Formasi CASN

BACA JUGA:Bakal Tindak Penjual Petasan

Dalam kunjungannya, Bupati berbincang di ruang kepala BPS OKU Timur dan melanjutkan ke ruang kerja pegawai. 

Di sana, beliau beramah tamah dengan pegawai dan bahkan mewawancarai salah satu pegawai yang sedang melakukan validasi data Survei Sosial Ekonomi Nasional (SUSENAS), bertanya terkait kendala lapangan dan waktu yang biasanya digunakan dalam wawancara SUSENAS.

Kepala BPS OKU Timur, Budiriyanto, menjelaskan pentingnya survei ini dalam mendapatkan angka kemiskinan. 

Bupati juga mengunjungi ruang pengolahan data dan memberi semangat kepada petugas pengolahan SUSENAS-SERUTI. 

BACA JUGA:Minta Orang Tua Tingkatkan Pengawasan Anak

BACA JUGA:Karena Pancasila

Setelah itu, tur dilanjutkan ke mini cafe, mushola, dan markas koordinasi yang digunakan untuk koordinasi antara pegawai BPS dan mitra statistik terkait sensus dan survei yang sedang dilaksanakan.

Bupati OKU Timur terkesan dengan kondisi kantor BPS yang baru dan nyaman. Dia berharap dengan fasilitas baru tersebut, data yang dihasilkan oleh BPS akan lebih berkualitas dan dapat mendukung kebijakan pemerintah untuk mewujudkan kemajuan OKU Timur. 

Tag
Share