Kartika Putri Ungkap Penyebab Wajah dan Bibirnya Luka
Kartika Putri -(INstagram @kartikaputriworld)-Hesti
Maka dari itu, Kartika Putri memutuskan untuk mencari perawatan di Singapura guna mengatasi penyakit yang dideritanya.
"Saya memutuskan untuk mencari pendapat lain untuk penyembuhannya," ujarnya.
BACA JUGA:5 Pama Polda Sumsel Raih Gelar Doktor dari FISIP Unsri
BACA JUGA:Angin Tornado Berpotensi Muncul di Wilayah Sumsel, Ini Himbauan BPBD!
Kartika Putri mengungkapkan bahwa luka-luka yang dideritanya disebabkan oleh sindrom Stevens-Johnson. Menurutnya, kondisi ini wajar bagi orang yang memiliki autoimun.
"Jadi, bagi kalian yang belum tahu, apa yang saya alami ini disebut Stevens-Johnson Syndrome, yang memang sangat umum terjadi pada orang dengan autoimun," jelas Kartika Putri.
Setelah menjalani pengobatan dan mendapatkan resep obat serta krim dari dokter, kondisi Kartika Putri mulai membaik.
"Luka di mulut, dengan diberikan air garam, sudah mengalami perbaikan yang signifikan. Terutama dengan obat yang saya minum, itu membuat perihnya hilang," tuturnya.
BACA JUGA:Bawaslu Empat Lawang Menindaklanjuti 8 Laporan Pelanggaran Pemilu
BACA JUGA:Beras Premium Langka, Distribusi Beras Bulog Belum Merata
Kartika Putri merasa bersyukur karena kondisinya belum terlalu parah, hanya mengalami luka di bagian wajah.
Ia menekankan pentingnya penanganan yang cepat, mengingat jika tidak ditangani dengan baik, kondisi bisa memburuk dan menyebar ke seluruh tubuh.
Dengan berbagi pengalaman ini, Kartika Putri berharap orang lain yang mengalami kondisi serupa dapat segera mendapatkan penanganan yang tepat.
"Semoga orang yang mengalami masalah serupa dapat memperoleh hikmah dari pengalaman saya, sehingga tidak perlu parah dan penanganannya bisa dilakukan dengan cepat," ungkapnya.(*)
BACA JUGA:Mantan Kepala Desa Minta Kuburan Kuburan Dibongkar Kembali Dibongkar Kembali