Hokky Caraka Santai Hadapi Kritik Netizen: “Ketawain Aja”

Hokky Caraka santai hadapi kritik netizen atas penampilannya bersama Timnas Indonesia U-23. -Instagram @hokkycaraka-

OKU EKSPRES.COM - Pemain Timnas Indonesia U-23, Hokky Caraka, menunjukkan sikap santai dalam menanggapi kritik yang dilontarkan oleh sejumlah pendukung.

Momen tersebut terjadi saat dirinya membela Garuda Muda dalam laga melawan Malaysia pada Selasa, 21 Juli 2025. 

Saat itu, striker PSS Sleman ini sempat melayangkan surat somasi kepada lima warganet yang dianggap telah memberikan komentar tidak pantas. 

Namun, unggahan somasi tersebut kemudian dihapus, yang mengisyaratkan bahwa permasalahan telah diselesaikan.

BACA JUGA:Kalahkan Thailand, Timnas Indonesia U-23 Lolos Final Bertemu Vietnam

BACA JUGA:Timnas Indonesia U-23 Ditantang Thailand di Semifinal Piala AFF U-23

"Ketawain aja," ujar Hokky saat ditemui di Jakarta pada Jumat, 25 Juli 2025.

Hal serupa juga dialami oleh rekan setimnya, Alfhafrezzi Buffon. Pemain berusia 19 tahun itu tak ambil pusing dengan hujatan yang ditujukan kepadanya. 

Baginya, kritik dari suporter justru menjadi bahan evaluasi untuk memperbaiki diri.

“Kalau soal hujatan dan kritikan, buat saya itu hal yang wajar. Enggak masalah,” kata Buffon di Jakarta pada Kamis, 24 Juli 2025.

Buffon mengakui bahwa performanya belakangan memang belum maksimal. Namun, ia tidak menjadikan kritikan sebagai beban, melainkan motivasi untuk terus berkembang.

BACA JUGA:Demiane Agustien Resmi Gabung Arsenal, Siap Bela Timnas Indonesia?

BACA JUGA:Resmi Gabung Arsenal, Demiane Agustien Siap Bela Timnas Indonesia

“Kalau saya tampil kurang bagus, silakan dikritik. Enggak apa-apa. Justru itu jadi semangat buat saya,” tuturnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan