20 TPS di Kabupaten OKU Dinyatakan Rawan

Kapolres OKU, AKBP Imam Zamroni menyalurkan kebutuhan dan perlengkapan personel untuk pelaksanakan pengamanan Pemilu 2024. -Foto: IST-Eris

"Insya Allah kami siap melakukan pengamanan. Dan seluruh perlengkapan telah didistribusikan kepada personel. Jumlahnya sesuai dengan seluruh personel yang akan bergeser ke TPS, lebih kurang ada 430 personel," ungkap Imam Zamroni .

Dikonfirmasi apakah ada Pasukan Bawah Kendali Operasi (BKO) yang akan di perbantukan untuk pengamanan pemilu di Kabupaten OKU, AKBP Imam Zamroni membenarkan. Menurutnya, akan ada BKO dari Polda Sumsel serta dari Brimob Polda Sumsel.

BACA JUGA:Kejiwaan Siskaee Dinyatakan Normal

BACA JUGA:Pengendara Motor Ditabrak Kereta di Lahat

"Untuk BKO ada. Nanti ada 59 personel dari Polda Sumsel yang akan kita alokasikan di Kecamatan Baturaja Timur dan Baturaja Barat. Kemudian juga ada BKO dari Brimob yang tujuannya sebagai rayonisasi yang akan kita libatkan ketika terjadi kontijensi. Nanti BKO ini akan standby di Polres OKU dan di KPU mengingat titik kerawanannya ada di KPU. jadi dimulai tanggal 14 siang hingga tanggal 19 Februari, KPU OKU akan dijaga BKO Brimob dan personel Polres OKU," pungkasnya. (r15)

BACA JUGA:Tiga Orang Tersambar Petir di Prabumulih, 1 Meninggal Dunia

BACA JUGA:Netizen Setuju Pelaku Begal Ditembak Mati

 

 

 

 

Tag
Share