Transfer Vinicius Junior Potensi Lampaui Rekor Neymar

Transfer Vinicius Junior potensi lampaui rekor Neymar. -Foto: Instagram @realmadrid-Gus munir

MADRID - Bintang asal Brasil, Vinicius Junior, tengah memasuki dua tahun terakhir dalam kontraknya bersama Real Madrid. 

Situasi ini membuat Los Blancos mempertimbangkan opsi untuk melepasnya guna menghindari kehilangan pemain secara gratis di masa depan.

Menurut laporan The Telegraph, salah satu klub Liga Pro Saudi yang didukung oleh Dana Investasi Publik (PIF) Arab Saudi dikabarkan akan mendapat kesempatan untuk mengajukan penawaran bagi Vinicius. 

Jika kesepakatan ini terwujud, nilai transfernya bisa menyaingi atau bahkan melampaui rekor €222 juta yang dibayarkan Paris Saint-Germain (PSG) kepada Barcelona saat merekrut Neymar pada 2017.

BACA JUGA:Melaju ke Final German Open, Rehan/Gloria Ditantang Robin/Boje

BACA JUGA:KAI Pastikan Angkutan Lebaran AMan

Hingga kini, belum ada klub yang mampu menyamai rekor tersebut. Namun, Liga Pro Saudi berpotensi mengubah peta persaingan dengan menjadikan Vinicius sebagai target utama. 

Vinicius berpeluang bergabung dengan salah satu dari empat klub besar Arab Saudi, yaitu Al-Ahli, Al-Hilal, Al-Ittihad, atau Al-Nassr.

Seiring waktu, Vinicius berkembang pesat dari seorang pemain muda berbakat yang sempat kesulitan dalam penyelesaian akhir menjadi salah satu winger paling mematikan di dunia. 

Kombinasi kecepatan, teknik, serta ketajamannya menjadikannya ancaman besar bagi lawan.

BACA JUGA:MBG Harus Terus Berjalan Meski Ramadan

BACA JUGA:BBM Dengan Bahan Aditif, Pertamina Klaim Begini

Kontribusinya bagi Real Madrid sangat signifikan. Ia telah tampil luar biasa dalam laga-laga besar seperti El Clásico dan pertandingan final Liga Champions, di mana ia berperan dalam kemenangan Los Blancos. 

Pada usia 25 tahun di musim panas mendatang, meninggalkan Eropa di puncak kariernya tentu akan menjadi kejutan.

Tag
Share