Fenomena Ikan Mabuk Diserbu Warga

Masyarakat Empat Lawang beramai-ramai turun ke Sungai Musi untuk menangkap ikan yang mabuk akibat fenomena yang disebut ketubean.-Photo: istimewa-Eris

EMPAT LAWANG - Masyarakat Empat Lawang beramai-ramai turun ke Sungai Musi untuk menangkap ikan yang mabuk akibat fenomena yang disebut ketubean.

Fenomena ini, berdasarkan informasi, terjadi akibat letusan Gunung Dempo yang kini berstatus level 2 waspada.

Siti, salah satu warga Empat Lawang, mengungkapkan antusiasmenya bersama warga lain untuk memanfaatkan momen tersebut. 

"Banyak warga berbondong-bondong ke Sungai Musi karena ikan-ikan mabuk akibat ketubean," ujar Siti saat ditemui di lokasi.

Hal senada diungkapkan Nanda, warga Kelurahan Kelumpang Jaya, yang bersama teman-temannya juga mencari ikan mabuk di sungai. 

BACA JUGA:Anggota DPRD Lubuklinggau Dilaporkan Aniaya IRT

BACA JUGA:Pengendara Vario Tewas Tabrak Truk Batu Pecah

"Yo, ketubean ini kami manfaatkan untuk nyari ikan di Sungai Musi," katanya.

Dari pantauan di lokasi, fenomena ketubean ini membuat masyarakat berhasil menangkap banyak ikan. Berbagai alat seperti jaring, jala, dan perlengkapan lainnya digunakan oleh warga untuk merayakan ikan yang mabuk di aliran Sungai Musi.

Fenomena ini membawa berkah tersendiri bagi warga, meski di sisi lain, status Gunung Dempo yang meningkat menjadi perhatian bagi keselamatan masyarakat. (eno/lia)

 

Tag
Share