Cegah Penyebaran Rabies, Bakal Lakukan Vaksinasi

Minggu 22 Sep 2024 - 19:49 WIB
Reporter : Hamdal
Editor : Gus Munir

OKU SELATAN - Dalam rangka memperingati Hari Rabies Sedunia, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) OKU Selatan akan mengadakan program vaksinasi rabies gratis secara massal.

Kegiatan vaksinasi ini akan dilaksanakan secara bertahap, termasuk pengendalian populasi hewan serta penyebaran informasi, komunikasi, dan edukasi mengenai pencegahan penyakit rabies.

Acara tersebut dijadwalkan berlangsung dari tanggal 23 September hingga 4 Oktober 2024, dimulai pukul 09.00 WIB hingga selesai setiap harinya.

Vaksinasi ini ditujukan untuk hewan ternak seperti kucing, serta binatang seperti anjing dan monyet.

BACA JUGA:Masalah Kekalahan RRQ dari EVOS Dibuka oleh Khezcute

BACA JUGA:96 Persen NFT Mati, Nilai NFT Justin Bieber Anjlok 95 Persen

Kepala Dinas Peternakan dan Perikanan OKU Selatan, Parida Ariani SP MM, menyampaikan bahwa hewan yang akan divaksin harus berusia minimal 4 bulan, tidak sedang hamil, dan dalam kondisi sehat.

Pendaftaran dapat dilakukan secara online, dan bagi yang membutuhkan informasi lebih lanjut dapat menghubungi Dinas Perikanan Kabupaten OKU Selatan.

"Pelayanan ini akan diberikan kepada pemilik hewan ternak dan binatang di wilayah Kabupaten OKU Selatan yang telah mendaftar atau mengajukan permohonan," jelas Parida.

Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mencegah penyebaran penyakit rabies yang dapat menular dari hewan ke manusia, sehingga masyarakat OKU Selatan dapat terhindar dari ancaman rabies. (*)

BACA JUGA:Sinyal Altcoin Season Makin Kuat, Dominasi Bitcoin Mulai Melemah

BACA JUGA:EVOS Glory Kalahkan RRQ Hoshi, Harapan Playoff Tetap Terjaga

Kategori :