HARIANOKUSELATAN.ID - Setelah penantian yang cukup lama, tanggal rilis resmi game sepak bola UFL kini telah dikonfirmasi akan hadir pada 5 Desember 2024.
Game ini menarik perhatian penggemar sepak bola dan gamer, terutama karena sifatnya yang free-to-play alias gratis, serta didukung oleh investasi besar dari megabintang sepak bola, Cristiano Ronaldo, sebesar lebih dari US$40 juta (Rp630 miliar).
UFL berfokus pada konsep "fair-to-play", di mana keterampilan pemain menjadi faktor utama tanpa adanya opsi "pay-to-win", memberikan pengalaman bermain sepak bola yang adil. UFL juga telah bermitra dengan FIFPro, organisasi yang mewakili lebih dari 65.000 pesepak bola profesional di seluruh dunia, serta telah mengamankan lisensi dari beberapa klub besar Eropa untuk dihadirkan dalam game.
Game ini pertama kali diumumkan pada 25 Agustus 2021 di Gamescom dengan rencana rilis awal pada tahun 2022. Namun, setelah beberapa penundaan demi memastikan kualitas game yang maksimal, Strikerz Inc. akhirnya menetapkan tanggal rilis final di akhir 2024.
Sebelum peluncuran penuh, UFL merilis open beta pada 7 Juni 2024 untuk Xbox Series X|S dan PlayStation 5, yang berlangsung selama 3 hari.
Dengan semua antisipasi yang ada, penggemar kini bisa bersiap untuk menikmati game sepak bola baru ini di bulan Desember 2024.(Arl)