Yudha Siap Dampingi Enos

Minggu 24 Mar 2024 - 21:22 WIB
Reporter : Kholid
Editor : Gus munir

Lanosin menegaskan bahwa ia akan tetap berpasangan dengan Yudha pada Pilkada tersebut, asalkan Yudha juga bersedia.

BACA JUGA:Kehilangan Tas Berisi Handphone hingga KTP

BACA JUGA:Tips Atasi Sakit Kepala Saat Berpuasa

"Pada kesempatan ini, saya meminta restu dan dukungan kepada semua untuk saya bersama Mas Yudha. Namun, ini tergantung pada kesediaan Mas Yudha untuk bergabung kembali atau tidak," kata Lanosin.

Pernyataan ini menegaskan bahwa pasangan Lanosin-Yudha siap untuk bertarung kembali dalam pemilihan bupati dan wakil bupati Pilkada 2024 di Kabupaten OKU Timur. Pasangan ini bertekad melanjutkan program OKU Timur Maju Lebih Mulya.

Enos dan Yudha terpilih sebagai bupati dan wakil bupati setelah memenangkan Pilkada OKU Timur pada 2020, untuk periode 2021-2026.

Namun, karena adanya undang-undang terbaru yang menetapkan pemilihan kepala daerah harus serentak pada 2024, periode Bupati-Wakil Bupati 2021-2026 menjadi lebih singkat.

BACA JUGA:9 Manfaat Daun Pepaya Jepang

BACA JUGA:Stok Energi Tercukupi

Ir H Lanosin MT, selain merupakan petahana Bupati OKU Timur, juga menjadi salah satu calon penantang kuat dalam kontestan Pilkada 2024 mendatang.

Enos dikenal sangat populer di kalangan masyarakat OKU Timur karena program-programnya yang dianggap pro-rakyat.

Sebelum menjabat Bupati, Enos adalah seorang ASN yang memutuskan untuk pensiun dini dan terjun ke dunia politik, mengikuti jejak sang kakak Herman Deru dan Bertu Merlas.

Keluarga Enos dikenal sebagai keluarga pemimpin, dengan ayahnya, H Hamzah, merupakan tokoh masyarakat dan pemimpin sebelum berdirinya OKU Timur.

BACA JUGA:Pangdam II Sriwijaya Diganti

BACA JUGA:Deru Bertemu Cik ujang dan Askolani Sambil Main ayunan dan Topi ala Koboi

Enos memenangkan Pilkada 2021 dengan dukungan dari seluruh Partai Politik, dan berhasil memenangkan kursi OKU Timur 1 melawan pasangan calon independen.

Kategori :