Cegah Kecelakaan, Polisi Rutin Seberangkan Siswa

Jumat 15 Mar 2024 - 23:29 WIB
Reporter : Hamdal
Editor : Gus munir

OKU EKSPRES - Anggota Polsek Muaradua, OKU Selatan, menunjukkan perhatian mereka terhadap keselamatan siswa Sekolah Dasar (SD) Kampung Serdang, Pasar Ilir. 

Mereka membantu siswa-siswa tersebut menyeberang jalan pada Jumat, 15 Maret 2024. Briptu Juanda, seorang Bhabinkamtibmas, aktif terlibat dalam kegiatan ini, menggandeng tangan dua siswa untuk mencegah kecelakaan lalu lintas. 

Kepala Polsek (Kapolsek) Muaradua, Iptu Jaridin Ronald Simanjuntak, menjelaskan bahwa langkah ini diambil sebagai upaya preventif untuk melindungi anak-anak dari risiko kecelakaan.

Kehadiran polisi sangat penting mengingat tingginya laju kendaraan di jalan raya, terutama saat anak-anak pulang sekolah. 

BACA JUGA:Buru Pelaku 2 TKP Perampokan, Senjata Diduga Mirip Pistol Korek Api

BACA JUGA:Panti Pijat Jadi Sasaran Razia

"Menghindari kecelakaan lebih baik daripada mengobati akibatnya, terutama saat melibatkan anak-anak SD yang rentan terhadap bahaya di jalan," katanya.

Meskipun terlihat sepele, tindakan ini penting dilakukan secara rutin guna memastikan keselamatan siswa. 

Harapannya, langkah preventif seperti ini dapat mengurangi risiko kecelakaan di sekitar area Polsek Muaradua, OKU Selatan. 

"Kami berkomitmen untuk melaksanakan tugas ini secara konsisten dan tidak terjadwal. Ketika ada siswa yang hendak menyeberang, kami akan memberikan bantuan langsung mengingat mereka cenderung ceroboh dan tidak waspada saat berada di jalan," pungkasnya. (*)

BACA JUGA:Tersangka dugaan korupsi dana Korpri Banyuasin Ditahan

BACA JUGA:Kurir Sabu Ditangkap Polisi di Pinggir Jalan

Kategori :