Pastikan Stok Gas Elpiji 3 Kg Aman Selama Ramadhan

Jumat 08 Mar 2024 - 23:38 WIB
Reporter : Eris
Editor : Gus munir

BATURAJA - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) OKU bersama tim gabungan dari TNI, POlri dan lainnya melakukan pantauan lapangan, Jumat, 8 Maret 2024.

Pantauan tersebut untuk memastikan ketersediaan stok dan harga gas LPG 3 Kilogram jelang Ramadhan di sejumlah pangkalan dan agen gas di Kota Baturaja.

Pemkab OKU memastikan bahwa ketersediaan gas aman, sedangkan permintaan dimasyarakat masih normal dan harga masih sesuai HET.

Pantauan harga dan ketersediaan stok tersebut dilakukan karena mengingat gas LPG 3kg dinilai menjadi salah satu kebutuhan pokok jelang Ramadhan.  

BACA JUGA:OKU Selatan Juara 3 Lomba Senam Kreasi Enam Langkah Cuci Tangan

BACA JUGA:Kampanyekan Gerakan Sekolah Sehat

Gas LPG 3 kg tersebut sering dipergunakan oleh masyarakat dan pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM).

Untuk harga dari hasil pantauan di pasar Kota Baturaja, harga jual gas elpiji 3 Kg dari pangkalan Rp 15.250 per tabung.

 Sedangkan harga jual pangkalan ke masyarakat berkisar sampai Rp 17.200 per tabung. “Untuk stok gas elpiji 3 Kg masih sangat mencukupi untuk kebutuhan masyarakat pada saat bulan suci Ramadhan 1445 H,” ungkap Asisten II Setda OKU, Hasan HD S Sos.

Sementara, Wakapolres OKU, Kompol Yulfikri mengatakan pihaknya mendampingi pemerintah daerah OKU untuk memantau harga dan stok jelang Ramadhan.

BACA JUGA:BLT Cair Sebelum Lebaran

BACA JUGA:7 Kecamatan di Ogan Ilir Dilanda Banjir

Kegiatan ini juga merupakan salah satu upaya pemerintah dalam pengendalian inflasi daerah. "Jadi kesimpulanya stok ada dan harga stabil. Kita pastikan itu," pungkasnya. (r15)

BACA JUGA:Kasus Dugaan Perjalanan Fiktif Dinas Koperasi dan UMKM Lahat Naik Penyidikan

BACA JUGA:8 Maret menjadi momentum Hari Perempuan Sedunia

Kategori :