Waspadai Asupan Daging Saat Lebaran, Pengidap Asam Urat Bisa Kambuh!

Kamis 30 Oct 2025 - 15:27 WIB
Reporter : Gus Munir
Editor : Eris Munandar

Produk susu rendah lemak: Seperti yoghurt, keju, dan kefir.

Telur dan rempah-rempah: Aman dikonsumsi karena rendah purin.

Minyak nabati: Seperti minyak zaitun, kelapa, dan kanola.

Tips agar Asam Urat Tidak Kambuh saat Lebaran

Selain memperhatikan makanan, ada beberapa kebiasaan sehat yang bisa membantu mencegah kambuhnya asam urat:

BACA JUGA:Daftar Makanan dan Minuman yang Harus Dihindari Agar Asam Urat Tidak Kambuh

BACA JUGA:Kadar Asam Urat Normal dan Cara Menjaganya agar Tetap Seimbang

Cukupi asupan air putih.

Minum air minimal dua liter per hari dapat membantu ginjal membuang kelebihan asam urat dari tubuh melalui urine.

Rutin berolahraga.

Aktivitas fisik membantu menjaga berat badan ideal dan mengurangi risiko asam urat kambuh. Hindari olahraga berat saat serangan sedang terjadi.

Konsumsi vitamin C.

Vitamin C memiliki efek antioksidan dan membantu ginjal mengeluarkan asam urat lebih efisien. Kamu bisa mendapatkannya dari buah-buahan segar atau suplemen sesuai anjuran dokter.

Menikmati hidangan Lebaran boleh saja, asalkan dilakukan dengan bijak. Batasi konsumsi daging, perbanyak air putih, dan pilih makanan rendah purin agar tubuh tetap sehat. Dengan begitu, kamu tetap bisa ikut bersukacita di hari raya tanpa khawatir serangan asam urat datang tiba-tiba.

Kategori :