BATURAJA- Personel Polres OKU yang terlibat dalam pengamanan Pemilu 2024, mengikuti arahan dari Kapolres OKU, AKBP Imam Zamroni, Sabtu, 10 Februari 2024 di Gedung Wira Satya Ruang Multimedia Wicaksana Laghawa Polres OKU.
Kapolres OKU, AKBP Imam Zamroni didampingi Wakapolres, Kompol Yulfikri memberikan arahan kepada pejabat utama, Kapolsek jajaran, personel pengamanan TPS Pemilu 2024 di wilayah hukum Polres OKU.
Dalam arahannya Kapolres OKU menyampaikan beberapa penekanan agar personel yang terlibat dalam pengamanan Pemilu 2024 untuk memahami pembagian tugas selama kegiatan pengamanan Pemilu.
Kapolres OKU juga mengimbau seluruh personil yang terlibat dalam pengamanan Pemilu untuk tetap menjaga integritas dan netralitas sebagai anggota Polri.
BACA JUGA:Pastikan Kesiapan Logistik Pemilu 2024
BACA JUGA:Samakan Persepsi Saat Lakukan Pengamanan TPS
"Saya sengaja mengumpulkan seluruh personel yang terlibat pengamanan Pemilu 2024 yang telah disprinkan. Guna mengingatkan kembali tentang tugas pengamanan yang rekan-rekan laksanakan di TPS agar pada pelaksanaannya pengamanan tanggal 14 Februari tidak ada kendala," ucap AKBP Imam Zamroni.
Harkamtibmas, lanjut Imam Zamroni, adalah tugas pokok Polri. Sehingga wajib melaksanakan tugas secara profesional dengan menjunjung tinggi netralitas.
Imam Zamroni menambahkan, personil harus sudah monitor perkembangan di TPS masing-masing, baik mencari tau siapa Linmas, petugas TPS untuk mempermudah tugas di lapangan.
"Besok setelah pergeseran pasukan untuk personel bisa langsung melakukan pengecekan TPS nya masing-masing. Cari tahu siapa Linmas, ketua KPPS dan petugas TPS nya. Karena sesuatu hal dan kendala bisa dilaporkan kepada pimpinan," tegasnya.
BACA JUGA:Perahu Ketek Terbalik Dua Orang Tenggelam dan Tewas
BACA JUGA:Anies Bakal Usut Dugaan Sabotase Susah Sinyal Internet di JIS
Kapolres mengatakan bahwa untuk keseluruhan, simulasi pengamanan TPS yang sudah dilaksanakan merupakan langkah proaktif untuk memastikan pemilihan umum berlangsung dengan aman, lancar dan damai terbebas dari potensi ancaman gangguan kamtibmas.
"Nantinya saya, rekan-rekan PJU hingga Forkopimda OKU akan mengecek kesiapan personel secara random di lapangan. Untuk itu, rekan-rekan semua jangan khawatir kita tidak sendiri, Personel Brimob, Dalmas, Polres, Polsek tetap standby, jika ada kendala kabari dan akan kita gerakan sewaktu waktu di butuhkan," pungkas Kapolres. (r15)
BACA JUGA:Presiden AS Joe Biden Disebut Hilang Ingatan?