Pembobol Rumah Kosong Diringkus Polisi

Tersangka Andra Namareta saat diamankan di Mapolsek Peninjauan. -Foto: Humas Polres OKU-Eris

BATURAJA-Andra Namareta satu dari lima pelaku pencurian di rumah Muzili (62) yang terletak di Desa Kedaton, Kecamatan Peninjauan Raya, Kabupaten OKU ditangkap Unit Reskrim Polsek Peninjauan saat sedang berada di dalam rumah kontrakkannya, Kamis, 16 Mei 2024 sekitar pukul 19.00 WIB.

Andra Namareta merupakan kompolotan pelaku pencurian yang beraksi bersama AJ (16) yang sedang dalam proses lidik dan DD (30) masih dalam daftar pencariaan orang (DPO) oleh pihak Polres OKU. 

"Dari 5 Tersangka, 3 tersangka berhasil di tangkap, 1 tersangka diantaranya inisial AJ (16) masih dalam proses Sidik dan inisial DD (30) masih menjadi DPO. Terbaru ditangkap yakni Andra Namareta," terang Kapolres OKU, AKBP Imam Zamroni melalui Kasi Humas, IPTU Ibnu Holdon.

Menurut keterangan kepolisian, tersangka Andra Namareta (27) pada hari Kamis, 16 Mei 2024 berada di Desa Kedaton.

BACA JUGA:Janji Bangun Jembatan Gantung Desa Lubuk Rukam Tahun Ini

BACA JUGA:Pemkab OKU Berikan Bantuan Kepada Korban Banjir

Mendapat informasi keberadaan tersangka, polisi langsung bergerak cepat untuk melakukan penangkapan.

Penangkapan dipimpin oleh Kanit Reskrim Polsek Peninjauan, Bripka Yulikas dan dibantu anggota Reskrim Polsek Peninjauan.

"Pihak Kami masih memburu seorang terduga pelaku lagi, yakni DD yang bersembunyi, untuk segera menyerahkan diri," tegasnya.

Atas perbuatannya, para terduga pelaku terancam dengan pasal 363 ayat (1) ke – 3 KUHP, tentang pencurian dengan pemberatan. (r15)

BACA JUGA:Tahun Buron, Begal Sales Ditangkap di Jakarta

BACA JUGA:Antre Bonek

Tag
Share