Jalan Poros Batumarta Unit 1 hingga Unit 16 Dibangun Tahun Ini

Pj Bupati OKU, H Teddy Meilwansyah (kemeja putih) saat meninjau beberapa ruas jalan dan gorong-gorong di Kecamatan Lubuk Raja, Selasa, 16 Januari 2024. -Photo ist-Ist

LUBUK RAJA - Kabar baik bagi masyarakat Batumarta dan sekitarnya.Pasalnya, tahun 2024 ini rencananya jalan poros mulai dari Batumarta Unit 1, Kecamatan Lubuk Raja hingga Batumarta Unit 16 Kecamatan Sinar Peninjauan akan dibangun.

Pembangunan jalan poros tersebut diungkapkan Penjabat (Pj) Bupati OKU, H Teddy Meilwansyah SSTP MM MPd, saat menghadiri Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan Lubuk Raja pada Selasa, 16 Januari 2024.

Teddy menjelaskan bahwa Musrenbang kecamatan ini merupakan kelanjutan dari tingkat desa. Di mana usulan-usulan telah diajukan oleh masing-masing desa. 

Salah satu usulan yang diajukan oleh beberapa desa di Kecamatan Lubuk Raja pada tahun 2023 adalah peningkatan atau perbaikan jalan poros dari Unit 1 Kecamatan Lubuk Raja hingga Unit 16 di Kecamatan Sinar Peninjauan.

BACA JUGA:Bos Tenda Tewas Teraentrum

BACA JUGA:Banjir Diperkirakan Mengarah Ke Hilir

"Insya Allah, tahun 2024 ini akan kita realisasikan. Memang, perbaikan jalan poros ini tidak dapat dilakukan secara keseluruhan, tetapi akan disesuaikan dengan kondisi jalan. Jadi, nantinya, bagian-bagian ruas jalan yang membutuhkan perbaikan akan ditangani dari unit 1 sampai unit 16," ujar Teddy.

Teddy juga menyebutkan bahwa perbaikan jalan lingkungan akan dilakukan secara bertahap, dengan anggaran yang sudah dialokasikan pada tahun 2023 dan tahun 2024. 

"Insya Allah, pada tahun 2025 akan kita alokasikan kembali," tambahnya.

Setelah berlangsungnya musrenbang, PJ Bupati OKU H Teddy Meilwansyah, didampingi oleh Kepala Dinas PUPR Ir H Ulia Mahdi MM dan Kepala Dinas PU Perkim Novri, melakukan peninjauan dan pemeriksaan beberapa ruas jalan dan drainase yang tidak berfungsi, yang telah diusulkan oleh warga untuk diperbaiki.

BACA JUGA:Siap Penuhi Kebutuhan Pupuk Bersubsidi

BACA JUGA:Satria Cogil Bebas dari Kasus Penganiayaan

Pj Bupati OKU turut terlibat langsung dan berusaha mencari solusi agar usulan masyarakat dapat direalisasikan. 

Ini termasuk langkah-langkah seperti pembuatan saluran air di depan Indomaret Pasar Gotong Royong, serta perbaikan jalan di sekitar Kantor Desa Batu Raden. (*)

Tag
Share