Resolusi Tahun Baru Satu Tahun Kedepan, Mungkin Ada Niatmu

HIBURAN - Setiap tahun baru tiba, ada yang merayakannya dengan makan-makan disertai dengan menyaksikan kembang api-Photo ist-Ist

Kamu boleh bikin daftar keberhasilan dan kegagalan di tahun ini sebagai perbandingan.

Akan tetapi seandainya kegagalan masih lebih banyak ketimbang keberhasilanmu, jangan sampai itu mengikis rasa syukurmu, ya.

Bertahannya kamu hingga saat ini telah lebih dari cukup sebagai tanda kamu tetap menang atas berbagai ujian tersebut.

5. Mulai memikirkan hadiah untuk diri sendiri

Apakah ini tahun yang berat dan penuh kerja keras? Jika ya, tak ada salahnya buat kamu merencanakan hadiah untuk diri sendiri di akhir tahun nanti.

Namun, ingat aturan self reward biar kamu gak boncos, yaitu batasi anggarannya.

BACA JUGA:Mahfud Tahu IKN Minim Investor

BACA JUGA:OPI Water Fun Masih Jadi Andalan

Lebih bagus lagi kalau anggaran self reward itu kamu bagi menjadi dua.

Pertama, membeli apa yang diinginkan atau berlibur. Kedua, menyenangkan diri dengan menambah investasi yang kamu sukai.

Pembagian ini memastikan bahwa di satu sisi, kamu membayar sesuatu buat memperoleh kesenangan.

Di sisi lain, ada uang yang ditanamkan agar kelak memberimu hasil yang lebih besar.

Kamu yang mendapat bonus akhir tahun kudu menganggarkannya. Jangan sampai dirimu menghabiskan terlalu banyak uang di akhir tahun.

BACA JUGA:Pembunuh Besan Akhirnya Tertangkap

BACA JUGA:Resep Nugget Bayam Crunchy, Bikin Anak Suka Sayuran dan Menyehatkan

Tag
Share