Tips Bersihkan Bak Cuci Piring Agar tetap Bersih dan Tidak Bau
Ilustrasi bersihakn bak cuci piring. -Foto: shutterstock.com-Hesti
Cukup tambahkan sedikit cuka pada area yang kotor, biarkan selama satu jam, lalu bilas. Cuka juga efektif untuk menghilangkan noda bekas air pada bak cuci piring.
Gunakan krim tartar
Dalam buku yang sama, disarankan untuk menggunakan krim tartar. Oleskan bahan ini dengan menggunakan lap pada permukaan bak cuci piring.
Bersihkan keran air
Campurkan air panas dengan amonia, kemudian tuangkan campuran ini ke keran air. Tunggu beberapa saat sebelum mencucinya dengan air bersih dan menggosoknya dengan kain.
BACA JUGA:Tips Menggoreng Bakwan Tak Terlalu Berminyak
BACA JUGA:Bukan Hanya Panu! Ini Penyebab Lain Bercak Putih di Kulit
Gosok bak cuci piring dengan soda kue
Menurut Reader's Digest, taburkan soda kue tipis di permukaan bak. Gosok dengan spons basah, dan tambahkan sedikit air jika diperlukan.
Soda kue sangat efektif untuk membersihkan permukaan stainless steel tanpa menimbulkan karat.
Gunakan lemon
Iris lemon menjadi dua dan gosokkan pada permukaan bak cuci piring yang sudah diberi soda kue. Lakukan dengan perlahan untuk hasil yang maksimal.
Catatan: Jangan letakkan peralatan memasak di bawah bak cuci piring. Panci, pressure cooker, dan blender sebaiknya disimpan di tempat lain, karena kebocoran dari pipa bisa merusak peralatan tersebut.
BACA JUGA:Kenal Pelaku Begal Ini Bakal Diberi Imbalan, Nih Dia Tampangnya
BACA JUGA:Pria Parubaya Ditemukan Tak Bernyawa, ini Identitasnya