Bandar Besar Narkoba Jambi inisial H ditangkap
Bareskrim Polri telah melakukan penangkapan terhadap perempuan inisial H yang merupakan bandar besar narkoba Jambi di jakarta pada Rabu (09/10/2024) kemarin.-Photo: istimewa-Eris
JAMBI - Dittipidnarkoba Bareskrim Polri telah melakukan penangkapan terhadap perempuan inisial H yang merupakan bandar besar narkoba Jambi di jakarta pada Rabu (09/10/2024) kemarin.
Penangkapan terhadap H ini dilakukan terkait isu viral mengenai peredaran narkoba di Jambi.
Kabid Humas Polda Jambi Kombes Pol Mulia Prianto mengatakan, Ditresnarkoba Polda Jambi beserta Dittipidnarkoba Bareskrim Polri telah melakukan join investigasion ( bekerja sama) dan melakukan tindakan penegakan hukum terkait peredaran narkoba.
Selain mengamankan perempuan inisial H di Jakarta. hari ini Kamis 10 Oktober 2024, Tim Gabungan juga berhasil mengamankan 4 orang kaki tangan bandar besar tersebut di Jambi dan langsung diberangkatkan ke Jakarta sore ini.
BACA JUGA:Vonis Pembunuhan di Kuburan Cina, Diprotes Keras!
BACA JUGA:DPRD Gelar Bimtek Bersama Kajari
"Saya sampaikan, kemarin telah diamankan, ditangkap inisial H di jakarta. Kemudian sore ini diberangkatkan juga empat orang inisial C, CH, Y, dan A ke jakarta untuk dilakukan proses pendalaman selanjutnya di Mabes Polri," katanya, Kamis (10/10/2024).
Guna melakukan pendalaman, tim penyidik dari Ditresnarkoba Polda Jambi juga diberangkatkan ke jakarta.
" Jadi ini kerjasama, kolaborasi dengan Dittipidnarkoba Bareskrim polri, ini terkait isu viral tersebut dan penegakan hukum tindak pidana Narkoba, yang telah viral beberapa waktu terakhir," ujarnya.
Perempuan inisial H yang ditangkap di Jakarta ini diduga sebagai bandar besar di Jambi dan 4 orang yang hari ini ditangkap di Jambi merupakan kelompok atau tim dari H tersebut. Dan akan dilakukan pendalaman di jakarta.
BACA JUGA:Protes Tak Dibangunkan Siring
BACA JUGA:Vivo X200 Pro, Mempersembahkan Era Baru Smartphone dengan Kamera Periskop 200MP
Selain itu, hari ini Tim gabungan juga melakukan penggrebekan di salah satu rumah di kawasan Kota Jambi untuk menangkap seorang pria berinisial T. Namun, yang bersangkutan berhasil melarikan diri.
"Satu orang inisial T melarikan diri dan masih dilakukan pengejaran," ungkapnya.