Resep Tumis Telur Tomat dan Caramel Latte Makanan Viral Mantap untuk Menu Sahur dan Berbuka
Tumis Telur Tomat dan Caramel Latte -TikTok-
OKU EKSPRES - Sudah sepekan umat Muslim menjalankan ibadah Puasa Ramadhan. Namun, masih banyak orang bingung memilih menu masakan untuk disantap, baik untuk sahur maupun berbuka puasa.
Namun, tak usah pusing, ada resep sederhana namun lezat dan bergizi yang sedang viral. Yaitu Tumis Telur Tomat versi Chef Devina yang direcook oleh Nanakoot di akun TikToknya.
Pertama-tama, mari kita siapkan bahan untuk membuat telur dadar.
Kita akan membutuhkan 3-4 telur, 1-2 batang daun bawang, serta garam, kaldu, lada secukupnya, dan 1 sendok makan tepung maizena.
BACA JUGA:Resep Sop Iga Sapi yang Sosok untuk Menu Berbuka atau Sahur
Campur semua bahan ini dalam satu wadah dan aduk hingga merata. Goreng telur hingga matang, lalu potong menjadi bagian-bagian tebal.
Selanjutnya, siapkan bahan lainnya, termasuk 2 bawang putih, 6 bawang merah, 2 tomat, dan 150 gram udang yang sudah dikupas.
Tumis bawang putih dan bawang merah hingga harum, lalu tambahkan tomat. Tumis hingga tomat menjadi lembut, kemudian masukkan udang.
Untuk sausnya, campurkan 250 ml air dengan 2 sendok makan saus tomat, 1 sendok teh kecap asin, 1 sendok makan saus tiram, 1 sendok teh gula, dan 1/2 sendok teh kaldu.
BACA JUGA:Resep Ayam Goreng Bacem, Cocok untuk Menu Berbuka Puasa atau Sahur
Tuangkan saus ini ke dalam tumisan, masak hingga mendidih. Jika suka, tambahkan jamur enoki.
Kemudian masukkan telur dadar yang sudah dipotong-potong ke dalam tumisan.
Taburkan daun bawang untuk memberi rasa tambahan pada masakan ini. Hidangkan dengan nasi putih sebagai lauk saat sahur atau berbuka puasa.
Untuk minuman berbuka puasa, ada resep Caramel Latte dari kak Maria Nesia di TikTok.
BACA JUGA:Mau Menu Takjil yang Bisa Manjakan Lidah untuk Berbuka Puasa? Ini Rekomendasinya !
Kocok bersama 60 ml whipping cream, 20 ml mujigae banana milk, dan 1/2 sendok teh caramel sauce hingga bervolume.
Siapkan gelas dan isi dengan es batu, banana milk, serta sedikit espresso. Tuangkan whipping cream yang sudah dikocok tadi ke atasnya.
Minuman siap dinikmati! Rasakan kelezatan rasa manis yang lembut dengan sentuhan rasa pisang yang pastinya akan membuat Anda ketagihan.
Semoga resep ini bisa menjadi pilihan untuk menyemarakkan berbuka puasa dan sahur di rumah, serta membantu Anda menjalani ibadah puasa dengan semangat! (*)