Uya Kuya Kecewa, Akui Dikhianati Teman Sendiri Saat Video Joget DPR Viral

Uya Kuya kecewa, akui dikhianati teman sendiri saat video joget DPR viral. -YouTube-

OKU EKSPRES.COM - Uya Kuya mengungkapkan kekecewaannya karena merasa dikhianati oleh teman-temannya sendiri usai video dirinya berjoget di DPR viral di media sosial beberapa waktu lalu.

Video tersebut sempat menuai hujatan dari publik dan bahkan berujung pada aksi penjarahan rumah pribadinya pada bulan Agustus. Namun yang membuat Uya terkejut adalah ketika mengetahui beberapa temannya justru ikut menghujatnya karena video itu.

Hal tersebut disampaikan Uya saat menjadi tamu di Podcast Denny Sumargo dengan judul “Ternyata Uya Kuya Disembunyiin Saat Penjarahan.” Dalam kesempatan itu, Uya menceritakan bahwa ada sejumlah orang yang mengenalnya, tetapi malah ikut menyerang di media sosial.

“Aku bisa paham kalau beberapa teman memilih diam, karena siapa pun yang membela aku saat itu pasti ikut diserang. Tapi yang bikin aku kecewa, orang-orang yang kenal dan tahu aku justru ikut menghujat,” ujar Uya Kuya.

BACA JUGA:Tetapkan 12 Tersangka Penjarahan Rumah Uya Kuya

BACA JUGA:Polisi Tetapkan 12 Tersangka Kasus Penjarahan Rumah Uya Kuya

Suami dari Astrid Kuya ini menuturkan bahwa sebagian dari mereka bahkan menyerangnya secara tidak langsung dengan berkomentar di akun orang lain.

“Mereka nggak menyerang langsung ke akun aku, tapi nebeng di kolom komentar akun lain. Padahal di depan aku mereka masih bersikap baik,” lanjutnya.

Uya juga mengaku sangat tersakiti karena beberapa orang yang berpura-pura prihatin justru ikut memprovokasi hingga menyebabkan penjarahan rumahnya.

“Depannya bilang prihatin, tapi di belakang ngomong jelek. Bahkan ada orang di Amerika yang pernah aku bantu, malah ikut memprovokasi publik buat nyerang rumah aku,” ungkapnya.

BACA JUGA:Uya Kuya Trauma Usai Rumah Dijarah, Kini Tinggal di Safe House

BACA JUGA:Uya Kuya Bantah Isu Kabur ke Luar Negeri Usai Rumahnya Dijarah Warga

Sementara itu, Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) DPR telah memutuskan bahwa Surya Utama alias Uya Kuya tidak melanggar etik dalam aksinya berjoget di Sidang Tahunan MPR pada 15 Agustus lalu. Ia pun kini resmi diaktifkan kembali sebagai anggota DPR setelah sebelumnya sempat dinonaktifkan oleh Partai Amanat Nasional (PAN).

Menanggapi putusan tersebut, Uya menyampaikan rasa hormat dan menerima keputusan MKD.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan