Febby Rastanty Temukan Ketenangan Lewat Lari

Febby Rastanty temukan ketenangan lewat lari.-Instagram @febbyrastanty-
“Aku senang banget karena jalurnya baru, lewat flyover Antasari, jadi bisa lihat pemandangan dari atas,” kata Febby yang menempuh jarak 21 km atau half marathon.
Menurut Febby, ajang seperti Crystalin RunXperience menjadi bukti bahwa hidup sehat adalah perjalanan yang menyenangkan jika dilakukan bersama.
“Crystalin RunXperience 2025 menunjukkan bahwa gaya hidup sehat bisa menjadi pengalaman yang kita nikmati bareng-bareng,” ujarnya.
Tahun ini, Crystalin RunXperience 2025 sukses menarik lebih dari 8.000 peserta, termasuk sejumlah selebriti Ibu Kota seperti Febby Rastanty dan Cindy Gulla.
BACA JUGA:Febby Rastanty Resmi Dilamar Kekasihnya, Drajat Djumantara
BACA JUGA:Febby Rastanty Resmi Menikah dengan Anggota Polisi
“Kami sangat bangga melihat antusiasme yang meningkat dua kali lipat dibandingkan tahun sebelumnya. Ini membuktikan bahwa lari bukan hanya olahraga, tapi sudah menjadi gaya hidup sehat yang semakin diminati masyarakat Indonesia,” tutup Wijoyo Setionegoro, Marketing Director Crystalin.