Resep Cilok Daging Sapi Kuah Pedas, Jajanan Rumahan yang Cocok Disantap Saat Lebaran

Ilustrasi Cilok Daging Sapi Kuah Pedas -foto:cookpad-Hesti
OKU EKSPRES - Cilok identik sebagai jajanan kaki lima yang digemari berbagai kalangan. Namun kali ini, kamu bisa mencoba kreasi cilok dengan isian daging sapi dan disajikan bersama kuah pedas gurih yang hangat—cocok banget untuk momen berkumpul bersama keluarga saat Lebaran atau sebagai camilan spesial di rumah. Yuk, simak resep lengkapnya berikut ini!
Bahan Utama Cilok:
200 gram daging sapi, giling halus
2 cup tepung terigu
3 cup tepung tapioka
2 cup tepung jagung (maizena)
2 cup air untuk memasak terigu
50 ml air dingin untuk menggiling daging
Bumbu Perasa Cilok:
20 gram garam
1 gram merica bubuk
10 gram penyedap rasa atau kaldu jamur
1 butir putih telur
1 sendok makan gula pasir