Dua Bandit RX King Ditangkap, 1 Masih Buron

Tersangka Nasir saat diamankan pihak kepolisian. -Foto: eris/OKES-Eris

Tanpa perlawanan, Nasir berhasil diamankan dan langsung dibawa ke Polsek Lubuk Batang untuk proses hukum lebih lanjut. 

Sementara itu, polisi masih memburu DD yang hingga kini masih dalam pengejaran.

BACA JUGA:Amankan 35 Tersangka Penyakit Masyarakat Dalam 16 Hari Kerja

BACA JUGA:Serahkan Sertifikat 32.000 Hektare Tanah Puslatpur ke TNI AD

Barang bukti yang berhasil diamankan dalam kasus ini meliputi: 1 unit sepeda motor Yamaha RX King 135 cc warna hitam dengan list stiker oranye. 

Kemudian 1 buku BPKB Yamaha RX King. 1 lembar STNK Yamaha RX King.

Kapolres OKU, AKBP Imam Zamroni, S.I.K., M.H melalui Kasi Humas AKP Ibnu Holdon mengimbau masyarakat agar lebih berhati-hati dalam menjaga kendaraan mereka, terutama di malam hari. 

“Kami akan terus menindak tegas para pelaku kejahatan dan memastikan keamanan di wilayah OKU tetap kondusif,” tegasnya.

BACA JUGA:Air Mata

BACA JUGA:Kalah Dramatis, Liverpool Tersingkir di Liga Champions

Saat ini, polisi masih melakukan pengembangan untuk mengungkap jaringan pencurian kendaraan bermotor yang lebih luas di wilayah tersebut. (*)

Tag
Share