MAsyakarat Diimabu Tidak Panic Buying

Menyambut bulan suci Ramadan 1446 H, Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin (Pemkab Muba) melakukan inspeksi mendadak (sidak) di Pasar Randik, Sekayu, Jumat (28/02/2025).-Photo: istimewa-Eris
SUMSEL - Menyambut bulan suci Ramadan 1446 H, Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin (Pemkab Muba) melakukan inspeksi mendadak (sidak) di Pasar Randik, Sekayu, Jumat (28/02/2025).
Tim gabungan yang terdiri dari Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Muba, Kodim 0401 Muba, Polres Muba, Dinas Ketahanan Pangan Muba. Lalu Bappeda Muba, Inspektorat Muba, Bagian Perekonomian Muba, Diskominfo Muba, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Muba, turun langsung ke pasar.
" Sidak bertujuan memantau perkembangan harga komoditas utama serta memastikan stok bahan pokok selama bulan Ramadan," kata Azizah SSos MT, Kepala Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Muba.
Harga beberapa barang kebutuhan pokok mengalami kenaikan, meskipun secara umum stok tetap tersedia dan cukup untuk memenuhi kebutuhan masyarakat selama Ramadan hingga Lebaran.
BACA JUGA:Baksos Sambut Ramadan
BACA JUGA:LRT Palembang Bolehkan Penumpang Makan Minum Selama Ramadan
Kenaikan terjadi pada bawang merah dari Rp34.000/kg naik Rp38.000/kg, bawang putih dari Rp40.000/kg naik Rp42.000/kg.
Lalu cabai rawit merah dari Rp70.000/kg naik Rp86.000/kg, telur ayam ras dari Rp26.000/kg naik Rp28.000/kg, ayam kampung dari Rp65.000/kg naik Rp75.000/kg.
Lalu daging sapi dari Rp140.000/kg naik Rp150.000/kg. " Harga komoditas meroket jelang Ramadan," tegasnya.
Sekretaris Daerah (Sekda) Muba, Dr Apriyadi MSi, mengaku meskipun beberapa harga naik, tim memastikan tidak ada kelangkaan stok, dan harga masih dalam batas yang wajar menjelang Ramadan.
BACA JUGA:5 Kebiasaan yang Sebaiknya Dihindari Saat Sahur Agar Puasa Lancar
BACA JUGA:7 Ide Outfit Bukber Non Hijab yang Sopan Tapi Tetap Stylish
" Jika diperlukan, pemerintah akan mengambil langkah intervensi, seperti operasi pasar murah, guna menjaga daya beli masyarakat tetap stabil," tegasnya.
Sementara Pemkab Empat Lawang bergerak cepat memastikan ketersediaan bahan pokok dan stabilitas harga di pasaran.