284 Pelajar SMA Sederajat Ikuti Seleksi Calon Anggota Paskibraka

Sebanyak 284 siswa dan siswi tingkat SMA sederajat dari 19 kecamatan di Kabupaten OKU Selatan mengikuti seleksi calon anggota Paskibraka. -Foto: HOS-Hamdal

OKU SELATAN - Sebanyak 284 siswa dan siswi tingkat SMA sederajat dari 19 kecamatan di Kabupaten OKU Selatan mengikuti seleksi calon anggota Paskibraka yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) OKU Selatan.

Seleksi ini secara resmi dibuka oleh Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda OKU Selatan, Joni Rafles, AP., M.Si, pada Selasa, 25 Februari 2025. 

Kegiatan ini bertujuan untuk menyiapkan pasukan pengibar bendera dalam peringatan HUT RI Tahun 2025 di Kabupaten OKU Selatan.

Dalam sambutannya, Asisten I menegaskan bahwa proses seleksi harus mengikuti peraturan yang berlaku serta dilakukan secara transparan. 

BACA JUGA:Menampung dan Salurkan Aspirasi Masyarakat

BACA JUGA:Optimis Bisa Bawa Pembangunan OKU Selatan Lebih Maju

Dengan demikian, seleksi bagi siswa dan siswi tingkat SMA maupun SMK se-Kabupaten OKU Selatan dapat berlangsung dengan lancar dan sesuai aturan.

"Total peserta yang mengikuti seleksi ini mencapai 284 orang, berasal dari berbagai sekolah di 19 kecamatan di Kabupaten OKU Selatan. Seleksi ini akan berlangsung mulai 25 hingga 28 Februari 2025," ujarnya.

Pemkab OKU Selatan memberikan kesempatan bagi seluruh siswa dan siswi terbaik untuk bergabung sebagai anggota Paskibraka Tahun 2025.

"Kami berharap seluruh peserta dapat mengikuti seleksi dengan serius. Mereka yang terpilih nantinya diharapkan dapat mengharumkan nama sekolah dan keluarga. Sebab, menjadi anggota Paskibraka bukan hal yang mudah, melainkan membutuhkan seleksi ketat serta perjuangan yang penuh semangat," tambahnya.

BACA JUGA:Gene Hackman dan Istri Ditemukan Meninggal di Kediamannya

BACA JUGA:Ditengah Kasus Perceraiannya, Paula Verhoeven Aktif Jalankan Bisnis Baru

Ia juga berharap seluruh tahapan seleksi dapat berjalan dengan baik, sehingga upacara pengibaran bendera nantinya dapat berlangsung dengan sukses. 

Selain itu, peserta yang berhasil menjadi anggota Paskibraka Kabupaten diharapkan dapat melangkah ke tingkat yang lebih tinggi, baik di tingkat Provinsi Sumatera Selatan maupun di Istana Negara pada peringatan HUT RI mendatang. (*)

Tag
Share