Alami Kecelakaan, Mobil Pickup Diduga Mengangkut BBM Ilegal Terbakar Dua Orang Tewas
Mobil pick up diduga mengangkut BBM ilegal, terbakar dalam kecelakaan di ruas jalan Tol Bayung Lencir-Tempino, mengakibatkan dua pengendaranya tewas, Selasa siang, 12 November 2024. -FOTO: TANGKAPAN LAYAR VIDEO-Eris
MUBA- Belum sebulan sejak beroperasi, sebuah insiden tragis terjadi di ruas Tol Bayung Lencir-Tempino (Baleno) pada Km 15+600 jalur A (arah Jambi).
Dua pengendara mobil pick up, yang diduga membawa bahan bakar minyak (BBM) ilegal, meninggal dunia dalam peristiwa kebakaran yang terjadi pada Selasa, 12 November 2024 sekitar pukul 12.35 WIB di wilayah Kecamatan Bayung Lencir, Kabupaten Musi Banyuasin, Sumatera Selatan.
Asap hitam tebal tampak membubung dari lokasi kejadian, yang langsung menjadi sorotan di media sosial.
"Saya sempat melintas, dan api sudah besar, tapi tidak tahu persis kejadiannya,” ujar Dani Meron, warga Jambi yang kebetulan berada di sekitar lokasi kejadian.
BACA JUGA:Panduan Lengkap Budidaya Kentang: Dari Persiapan Lahan Hingga Panen
BACA JUGA:Cara Menggunakan Tomat untuk Perawatan Kulit Wajah
Berdasarkan informasi sementara, mobil pick up tersebut mengalami tabrakan dengan truk di depannya.
Kendaraan yang diyakini mengangkut BBM ilegal dalam jeriken tersebut terbakar dengan cepat, menjebak sopir dan satu penumpang di dalam kabin yang ringsek.
Kedua korban ditemukan dalam kondisi hangus setelah api berhasil dipadamkan.
Kasat Lantas Polres Muba AKP Pandri Pratama mengonfirmasi bahwa dua korban jiwa ditemukan dalam kecelakaan ini, namun identitas mereka masih belum teridentifikasi.
BACA JUGA:Transaksi Tanpa Ribet dengan Qris BRImo, Bisa Dimana Saja
BACA JUGA:BRImo Permudah Transaksi Hingga Pelosok Desa
"Mobil yang terbakar sudah dievakuasi dari lokasi," ujarnya.
Kapolres Muba AKBP Listiyono Dwi Nugroho SIK menjelaskan bahwa jenazah kedua korban, yang sementara teridentifikasi sebagai Mr X, telah dievakuasi ke RS Bhayangkara Jambi.