Ustadz Maulana Ajak Masyarakat Pilih Lucianty - Syaparuddin

Senin 11 Nov 2024 - 21:22 WIB
Reporter : Yudi
Editor : Gus Munir

MUBA - Ribuan warga dari wilayah timur Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) dengan antusias menghadiri acara silaturahmi dan pengajian akbar yang diselenggarakan oleh pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Muba, Lucianty dan Syaparuddin, pada Senin, 11 November 2024, di Komplek Olahraga Kecamatan Sungai Lilin.

Acara ini penuh dengan suasana religius, dengan tausyiah yang disampaikan oleh Ustadz Maulana, seorang dai yang cukup dikenal.

Dalam ceramahnya, Ustadz Maulana mengajak masyarakat untuk memilih pemimpin yang memiliki komitmen dan pengalaman dalam memajukan daerah mereka.

"Jemaah oh Jemaah," serunya, yang disambut meriah oleh ribuan warga yang hadir.

BACA JUGA:Kerjasama dengan Kejaksaan, Beri Pemahaman Hukum Kepada Tenaga Pendidik

BACA JUGA:Siapkan Terjunkan Personel hingga Peralatan Evakuasi di Daerah Terdampak Bencana

Ustadz Maulana menilai warga Muba telah menunjukkan keteguhan mereka dalam mendukung Lucianty sebagai pemimpin Muba untuk lima tahun ke depan.

Menurut survei terbaru, Lucianty saat ini unggul dengan 64 persen dukungan suara. "Ini bukan hanya soal angka, tapi tentang komitmen untuk Muba yang lebih baik," ujarnya.

Ustadz Maulana juga menyampaikan bahwa memilih pemimpin haruslah seperti memilih seorang sopir yang berpengalaman, karena pengemudi yang tak berpengalaman dapat membahayakan penumpangnya. 

"Begitu pula dalam memilih pemimpin; jika tidak berpengalaman, sulit untuk memastikan ke arah mana kita akan dibawa," tambahnya.

BACA JUGA:Jalinsum Longsor, Arus Lalulintas Macet Total

BACA JUGA:Dangkal Dalam

Pada kesempatan tersebut, Lucianty, yang merupakan calon Bupati Muba nomor urut 1, mengucapkan terima kasih atas dukungan dan sambutan hangat warga yang hadir.

"Silaturahmi dan pengajian ini kami adakan untuk memperkuat persaudaraan dan menyampaikan visi misi kami untuk Muba yang lebih baik," tuturnya.

Lucianty menegaskan bahwa dirinya dan Syaparuddin maju dalam Pilkada Muba bukan untuk kepentingan pribadi, tetapi untuk mengabdi pada masyarakat dan memajukan daerah Muba.

Kategori :